Sukses

Pilihan Mobil Impian dengan Dana Rp300 - 500 Juta

Jika Anda menyediakan dana Rp300 hingga 500 juta, tentu semakin banyak model yang bisa dilirik. Maka yang perlu Anda lakukan adalah menentukan mobil idaman Anda.

Liputan6.com, Jakarta - Memilih mobil merupakan urusan yang gampang-gampang susah. Tentu hal yang paling mendasar adalah mencari mobil sesuai dengan kebutuhan, setelah itu menentukan anggaran yang perlu dikeluarkan.

Jika Anda menyediakan dana Rp300 hingga 500 juta, tentu semakin banyak model yang bisa dilirik. Maka yang perlu Anda lakukan adalah menentukan mobil idaman Anda.

Berikut Liputan6.com sajikan pilihan model idaman dengan kisaran harga Rp300 hingga 500 juta.

Mobil Rp300 Jutaan

Dengan dana Rp300 juta, Anda bisa katakan selamat tinggal kepada model-model LMPV yang dihuni oleh mobil sejuta umat, seperti Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Mitsubishi Xpander, dan lainnya. 

Jika Anda berburu mobil keluarga berukuran besar, maka Toyota Innova yang dibanderol mulai Rp312 juta bisa menjadi pilihan utama. Beragam varian tersedia hingga Rp414,7 juta. Saran kami, ambil Toyota Innova Diesel G AT yang dibanderol Rp363,4 juta. Kenapa? mesin diesel turbo miliknya memberikan sensasi berkendara yang menyenangkan dipadu dengan konsumsi bahan bakar yang menggiurkan.

Misalkan Innova dirasa terlalu bongsor, Anda bisa melirik Wuling Almaz varian tertinggi yang dibanderol Rp338,8 juta. Jok baris ketiganya bukanlah yang terbaik, tapi dimensinya tentu lebih kompak dibanding Innova. Mesin turbo 1,5 turbonya terbilang menyenangkan. Fitur voice command berbahasa Indonesia miliknya patut diacungi jempol. 

Anda tak cocok dengan mobil MPV atau SUV? Pilihan lainnya adalah sedan seperti Honda City yang dibanderol Rp324,8 juta untuk transmisi manual dan Rp334,8 juta untuk transmisi CVT. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Mobil Rp400 Jutaan

Dengan dana Rp400 hingga 500 juta, maka pilihannya pun akan semakin beragam. Di kelas ini dihuni oleh kelas SUV 7-seaters, crossover, MPV boxy, hatchback, dan lain sebagainya. Tentu definisi mobil impian yang Anda cari menyesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan.

Di kelas SUV 7-seaters, Toyota Fortuner (mulai Rp476 juta) dan Mitsubishi Pajero Sport (mulai Rp481,5 juta) merupakan musuh bebuyutan. Keduanya memiliki dimensi yang tak jauh berbeda, keduanya pun mengadopsi mesin diesel turbo. 

Jika Anda merasa pilihan tersebut terlalu besar, namun dananya mendekati Rp500 juta. Crossover seperti Toyota C-HR (Rp493 juta) atau Mitsubishi Eclipse Cross (Rp481 juta) bisa menjadi pilihan. Populasi kedua mobil tersebut tak terlalu banyak di Indonesia, jadi saat Anda menggunakan mobil tersebut di jalanan, Anda akan menjadi pusat perhatian. Terlebih lagi pilihan warnanya terbilang unik.

Untuk yang mementingkan kemudahan akses masuk penumpang, MPV bergaya kotak dengan pintu geser elektrik adalah pilihan yang tepat. Belum lama ini Nissan meluncurkan Serena generasi terbaru yang disemati berbagai fitur canggih. MPV boxy asal Jepang ini dibanderol mulai Rp448 juta.

Bagi yang berjiwa muda dan sportif, Anda bisa melirik Honda Civic versi hatchback yang dibanderol mulai Rp414,5 juta. Versi hatchback jauh lebih murah dibanding versi sedan yang menembus Rp500 juta. Anda pun memiliki banyak sisa dana untuk mendandani tampilan Civic Hatchback Anda.