Sukses

Dorong Inklusi Keuangan, Blibli dan BCA Digital Hadirkan Inovasi Transaksi Perbankan Lewat E-commerce

Kolaborasi diwujudkan dengan menghadirkan blu yang merupakan aplikasi mobile banking milik BCA Digital di platform Blibli.

Liputan6.com, Jakarta Blibli dan PT Bank Digital BCA (BCA Digital) melakukan kolaborasi untuk mendukung pemerintah dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat Indonesia hingga 90 persen pada 2024.

Kolaborasi diwujudkan dengan menghadirkan blu yang merupakan aplikasi mobile banking milik BCA Digital di Blibli atau yang dikenal dengan sebutan bliblixblu. Jadi, seluruh transaksi perbankan bisa dilakukan melalui platform e-commerce tersebut.

Vice President of Business Development Blibli William Hadibowo menjelaskan pandemi COVID-19 membuat masyarakat tidak bisa leluasa untuk mengunjungi bank secara langsung. Hal ini yang menjadi dasar Blibli membantu pemerintah dalam penyediaan akses produk-produk finansial kepada masyarakat.

Lebih lanjut, Head of Fund & Service Product Development BCA Digital Edwin Tirta menjelaskan bahwa target dari bank digital ini diperuntukkan bagi digital savvy. Adapun yang termasuk dalam digital savvy adalah digital native yang dekat dengan internet dan digital immigrant yang perlahan mengikuti perkembangan internet.

Nantinya, pengguna bisa membuka rekening, memeriksa saldo, penarikan tunai, dan menabung dengan memanfaatkan berbagai fitur. Salah satu contohnya adalah bluSaving yang membantu untuk memisahkan tabungan sesuai tujuan pengguna dalam satu rekening.

“Bisa sampai 10 bluSaving. Misalkan saya mau nabung untuk S-2 atau berangkatkan orang tua naik haji, di bluSaving itu bisa dinamai dan diatur autodebetnya,” jelas Edwin dalam acara Virtual Expo Bulan Inklusi Keuangan 2021, Kamis (21/10/2021).

Ia menambahkan pengguna bisa mengakses fitur lainnya yaitu bluGether untuk melakukan patungan secara online seperti rekening bendahara. Pengguna juga bisa mengundang teman yang terlibat sebagai member untuk menabung bersama dalam satu akun.

Selain itu, ada juga fitur untuk deposito berjangka bernama bluDeposit dengan minimal deposit senilai Rp 1 juta dan memiliki tempo 1 hingga 12 bulan.

“Kita akan terus kembangkan ke depan dengan memperbanyak fitur-fitur tabungan atau investasi, serta layanannya. Ujungnya adalah satu, agar masyarakat melek finansial untuk mengelola keuangan masing-masing,” ujar Edwin.

2 dari 2 halaman

Inovasi Lainnya

Selain melakukan kolaborasi, Blibli juga memiliki beberapa inovasi lainnya untuk meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia, antara lain sebagai berikut.

1. Menyediakan lebih dari 20 pilihan metode pembayaran secara online seperti digital wallet ataupun offline seperti Cash on Delivery (COD).

2. Menyediakan Blibli PayLater untuk membuka akses yang lebih luas dan mudah dalam memberikan fasilitas kredit.

3. Meluncurkan credit card berbasis Mastercard yang berkolaborasi dengan BCA untuk memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat dalam menjalani gaya hidup cerdas dan kekinian.

“Blibli akan terus commit dengan semua inisiatif dan inovasi yang berputar di kehidupan masyarakat agar bisa berbelanja dengan mudah dan aman,” tambah William.

Reporter: Shania