Liputan6.com, Jakarta Tahun ini Vidio akan merilis serial original romansa terbarunya, serial tersebut berjudul Kupiliih Cinta. Serial Kupilih Cinta merupakan salah satu serial dari Vidio hasil adaptasi novel berjudul “Seandainya Aku Bisa Memilih” karya Mira W.
Melalui akun Instagram resmi @vidiodotcom, Vidio telah merilis teaser dari serial Kupilih Cinta yang berdurasi 30 detik. Pada cuplikan teaser tersebut terlihat akting dari ketiga pemeran utama, yaitu Aurelie Moeremans, Rangga Azof, dan Randy Pangalila.
Baca Juga
Dalam cuplikan tersebut terlihat Bandi (Rangga Azof) dan Haris (Randy Pangalila) berkelahi dan berlomba-lomba untuk memenangkan hati dari Riri (Aurelie Moeremans). Kira-kira akan seperti apa, ya, kisah cinta segitiga dari serial Kupilih Cinta ini?
Advertisement
Alur Cerita Serial Kupilih Cinta
Seperti yang kita tahu, serial ini merupakan hasil adaptasi dari salah satu novel karya Mira W yang berjudul “Seandainya Aku Bisa Memilih”
Serial ini menceritakan kisah kehidupan seorang gadis remaja bernama Riri. Ia adalah seorang mahasiswa kedokteran pintar dan memiliki kehidupan yang sempurna.
Namun, kehidupannya yang sempurna itu harus terancam ketika ia dihadapkan dengan pilihan yang sulit. Jika Riri memilih pilihan yang salah, kehidupannya akan terancam dan kemungkinan ia akan kehilangan segalanya.
Advertisement
Segera Hadir di Vidio
Saat ini, Vidio belum merilis tanggal pasti episode perdana dari serial ini. Namun, dengan hadirnya teaser terbarunya, tentu para penggemar dari novel maupun pemerannya merasa senang dan tidak sabar menunggu kehadirannya.
Penasaran dan tak sabar menunggu kehadiran dari Kupilih Cinta original series? Pantau terus akun resmi sosial media Vidio agar anda tidak ketinggalan informasi mengenai serial original favorit anda. Jangan lupa untuk download aplikasinya, sekarang!
Penulis: Ichlas Firmansyah