Sukses

Link Nonton Cahaya dari Timur: Beta Maluku, film Bertema Sepak Bola

Cahaya dari Timur: Beta Maluku mengisahkan tentang Sani Tawainella (Chicco Jerikho), mantan pesepakbola yang bercita-cita untuk menyatukan perbedaan melalui sepak bola. Berikut link nonton film Cahaya dari Timur: Beta Maluku selengkapnya di Vidio.

Liputan6.com, Jakarta Cahaya dari Timur: Beta Maluku menjadi salah satu film Indonesia yang cukup apik. Kisahnya dikemas dalam drama yang menyentuh hati dan sarat makna tentang kehidupan. Tema sepak bola yang diambil pun cukup membuat film ini semakin menarik. 

Di bawah naungan Visinema Pictures dan sutradara Angga Dwimas Sasongko, film ini mendapuk Chicco Jerikho sebagai pelakon utama. Di sini Chicco beradu akting dengan Shafira Umm, Abdurrahman Arif dan sederet pemeran pendatang baru.

Film berdurasi 150 menit ini disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko dan dirilis pada 2014. Berkat cerita dan pesan moralnya, film ini sukses memenangkan kategori Film Terbaik dalam Festival Film Indonesia 2014. Untuk Anda yang belum sempat menonton, berikur sinopsis dan link nonton di Vidio.

2 dari 3 halaman

Sinopsis Cahaya dari Timur: Beta Maluku

Film Cahaya dari Timur: Beta Maluku ini mengisahkan tentang Sani Tawainella (Chicco Jerikho), mantan pesepakbola yang pernah mewakili Indonesia. Ia bercita-cita untuk membantu anak-anak di Ambon yang tengah menghadapi konflik melalui sepak bola. 

Berbagai rintangan pun dihadapi Sani, baik dari keluarga hingga fakta bahwa perbedaan agama di antara mereka justru memicu perpecahan. Namun, bersama sahabatnya, Rafi, Sani percaya diri untuk membangun tim sepak bola yang sukses.

Lambat laun, tim yang dibimbing oleh Sani dan Rafi pun mulai terlihat potensinya. Namun, di saat itu juga Sani dikhianati oleh Rafi yang mengambil alih tim mereka. Sani pun diabaikan oleh timnya sendiri dan sangat membuatnya sakit hati.

Tak mau berlarut dalam kekecewaan, Sani mencoba menerima tawaran menjadi pelatih dari tim daerah lain bernama Passo. Kehadiran Sani cukup menjadi sorotan karena adanya perbedaan di antara mereka: Sani beragama muslim, sedangkan daerah Passo mayoritas Kristiani.

3 dari 3 halaman

Link Nonton Cahaya dari Timur: Beta Maluku

Lalu dapatkah Sani membawa tim barunya sukses seperti timnya terdahulu? Dapatkah mereka bersatu meski terdapat perbedaan di antara mereka? Temukan jawabannya dengan nonton film Cahaya dari Timur: Beta Maluku di Vidio! 

Ada juga promo akhir tahun Vidio Premier Platinum 7 hari hanya Rp2.022 dengan menggunakan kode VIDIO2022! Ayo, daftar sekarang. Promo berlaku hanya sampai 31 Desember 2021. Caranya mudah, cukup klik tautan berikut ini, promo Vidio akhir tahun.

Penulis: Adhera Setya Wardani

Video Terkini