Liputan6.com, Jakarta Setelah melewati serangkaian acara pernikahan dari tanggal 13 Juli 2022, Via Vallen dan Chevra Yolandi akhirnya telah resmi menjadi pasangan suami istri. Janji suci pernikahan telah diucapkan oleh Chevra pada Jumat, (15/7/2022) pagi tadi.
Jika pada acara pengajian dan siraman keluarga dan sanak saudara dibalut dengan busana serba ungu muda, pada acara yang sakral ini hadirin datang dengan pakaian serba biru muda.
Berlangsungnya acara akad nikah Via Vallen dan Chevra Yolandi ini menggunakan adat Jawa Solo. Via sendiri terlihat begitu cantik dalam kebaya berwarna putih dengan rambut yang disanggul.
Advertisement
Prosesi Ijab qobul Via & Chevra akhirnya sudah selesai namun hal ini tidak berarti rangkaian acara sudah berakhir. Masih ada acara selanjutnya yaitu temu manten yang akan dilaksanakan di hari yang sama Jumat, (15/7/2022) pukul 09.45 WIB. Untuk Anda yang ingin menyaksikannya, berikut ini link streaming selengkapnya.
Via Vallen dan Chevra Yolandi adakan prosesi siraman jelang nikah yang akan digelar pada Kamis, 14 Juli 2022 pukul 08.00 - 11.30 WIB.
Link Streaming
Hari/Tanggal: Jumat, 15 Juli 2022 pukul 09.45 WIB
Tema: Via & Chevra Ever After: Temu Manten
Advertisement
Baca Juga
Jung Hae In Tampil Sebagai Sosok Misterius Pada Film Korea I, the Executioner, Segera di Vidio
Partai LaLiga Barcelona vs Real Mallorca, Link Live Streaming di Vidio Rabu 23 April 2025 Pukul 02.30 WIB
Duel Sengit Perebutan Tiket Liga Champions Manchester City vs Aston Villa, Dapatkan Link Live Streaming di Vidio