Liputan6.com, Jakarta Kebahagiaan adalah suatu keadaan pikiran atau perasaan kesenangan, ketentraman hidup secara lahir dan batin yang maknanya adalah untuk meningkatkan visi diri.
Selama lima tahun berturut-turut, Finlandia menempati peringkat Nomor 1 sebagai negara paling bahagia di dunia. Data ini berdasarkan pada World Happiness Report yang dilansir dari CNBC, Selasa (10/1/2023).
Apa sebenarnya yang membuat orang-orang di Finlandia sangat puas dengan kehidupan mereka?
Advertisement
Jawabannya adalah untuk mempertahankan kualitas hidup yang tinggi, berikut adalah tiga hal yang tidak pernah dilakukan orang Finlandia.
1. Tidak membandingkan diri dengan orang lain
Orang Finlandia benar -benar memperhatikan tentang jangan membandingkan atau menyombongkan kebahagiaan anda. Terutama jika menyangkut hal-hal materi dan tampilan kekayaan secara terbuka.
Contohnya, salah satu orang terkaya di Finlandia. Dia mendorong balita di stroller menuju stasiun kereta. Dia bisa saja membeli mobil mahal atau menyewa sopir, tetapi dia memilih transportasi umum.
Oleh karena itu kita harus lebih fokus pada apa yang bisa membuat bahagia. Langkah pertama menuju kebahagiaan sejati adalah menetapkan standar anda sendiri daripada membandingkan diri dengan orang lain.
Â
2. Tidak mengabaikan manfaat alam
Menurut survei pada tahun 2021, 87 persen orang Finlandia merasa bahwa alam penting bagi mereka karena memberikan ketenangan pikiran, energi, dan relaksasi.
Di Finlandia, karyawan berhak mendapatkan liburan musim panas selama empat minggu. Mereka banyak menggunakan waktu tersebur untuk pergi ke pedesaan dan menyatu dengan alam.
Semakin sedikit fasilitas di desa tersebut, misal tidak ada listrik atau air yang mengalir ke rumah maka bisa membuat mereka merasa semakin baik.
Dengan menghabiskan waktu di alam bisa meningkatkan vitalitas, kesejahteraan dan memberikan rasa pertumbuhan pribadi. Anda mungkin bisa menemukan cara untuk menambahkan tanaman hijau ke dalam hidup Anda, bahkan jika itu hanya membeli beberapa tanaman untuk menghiasi rumah Anda.
3. Tidak memutus lingkaran kepercayaan komunitas
Penelitian menunjukkan bahwa semakin tinggi tingkat kepercayaan di suatu negara maka akan semakin bahagia warganya.Orang Finlandia cenderung saling percaya dan menghargai kejujuran.
Misalnya laptop anda tertinggal di dalam perpustakaan atau kehilangan ponsel di kereta, anda bisa yakin akan mendapatkannya kembali.
Di sana juga anak-anak sering pulang naik bus umum dari sekolah dan bermain di luar tanpa pengawasanHal yang perlu anda pikirkan tentang bagaimana anda bisa menciptakan lebih banyak kepercayaan?
Bagaimana anda dapat mendukung kebijakan yang dibangun di atas kepercayaan tersebut? Tindakan kecil seperti membuka pintu untuk orang asing atau memberikan tempat duduk di kereta juga dapat menimbulkan perbedaan.
Penulis: Nita Suci Lydiarti
Advertisement