Liputan6.com, Jakarta Selain drakor yang menyajikan alur cerita romantis yang bikin gregetan, drama Jepang juga tak mau kalah. Salah satu drama Jepang romantis yang bisa Anda saksikan adalah drama Motokare Retry. Â
Drama yang pertama kali dirilis pada tahun 2022 ini, menawarkan cerita tentang seorang mahasiswi yang berusaha untuk move on dengan masa lalunya. Dengan alur yang cukup relate dengan kehidupan Anda, drama ini sangat cocok untuk dinikmati di akhir pekan.Â
Baca Juga
Drama yang merupakan karya dari seorang sutradara, bernama Ikeda Chihiro ini, menampilkan banyak sekali bintang kenamaan. Beberapa bintang kenamaan Jepang yang akan menemani Anda, di antaranya ada Jin Suzuki, Asuka Kawazu, Enako, Jinto Yoshida, hingga Chikara Honda.Â
Advertisement
Nah buat Anda yang penasaran dengan cerita utuhnya, Anda bisa saksikan di Vidio. Namun sebelum itu, Anda bisa simak sedikit ulasannya berikut ini!Â
Sinopsis
Drama Jepang ini mengisahkan seorang mahasiswi, bernama Mitsu, yang berjuang untuk move on dari luka masa lalunya. Bukan hanya di situ saja, Mitsu juga diceritakan mengalami dilema dengan cerita cinta barunya.Â
Mengawali kisahnya yang terluka saat duduk di bangku SMP, tak membuat Mitsu lupa dengan kisah kelamnya ketika menginjak bangku kuliah. Usahanya untuk move on kembali gagal dengan mengetahui mantannya, Kaede, merupakan tetangga di asrama kampus.Â
Namun ada yang berbeda dengan mantannya tersebut, dia nampak lebih dewasa dan halus dibandingkan beberapa tahun ketika masih duduk di bangku sekolah. Kondisi tersebutlah yang membuat Mitsu dilema dan masih terperangkap dengan kenangan masa lalunya yang menyakitkan.Â
Lantas bagaimana kisah kelanjutan Mistu? Apakah dia akan berhasil berdamai dan melanjutkan kehidupan asmaranya?
Advertisement
Nonton Drama Jepang Motokare Retry di Vidio
Jika Anda tertarik dengan cerita perjuangan Mitsu untuk move on, Anda bisa nonton Motokare Retry di Vidio. Selain itu, Anda juga bisa mengunduh dan berlangganan aplikasi Vidio untuk menikmati semua drama Jepang terbaik lainnya sekarang juga!Â
Penulis: Ana MaulanaÂ