Liputan6.com, New York - Pabrikan otomotif berlogo kepala kambing, Dodge, memperkenalkan model terbarunya secara resmi pada gelaran New York Auto Show 2014. Model terbaru yang diperkenalkan menjadi sebuah penyegaran yang cukup berbeda dari versi yang sebelumnya dan akan menjadi model untuk 2015 mendatang.
Melansir laman Motorauthority, Senin (21/4/2014), siluet dari Charger sebagian besar tidak berubah, namun Dodge menggarap desain facia disertai bentuk pintu dan fender belakang yang juga baru. Tak hanya itu, Dodge memberi pilihan corak warna B5 Biru dan TorRed pada bodi.
Wajah depan Dodge Charger terinspirasi dari Dart. Desain tersebut mengubah lampu depan dan juga grill depan yang lebih menyempit. Pada bagian penerangan, Dodge telah menyematkan lampu Day time running light dan lampu belakang LED.
Sementara itu, Charger juga mendapat polesan pada tiga bagian baru yaitu penggunaan spoiler versi minimalis R/T dan komponen kaki-kaki yang semakin anggun dengan velg alloy berukuran 20 inci dengan model palang enam.
Pada interior mendapat penyegaran pada delapan bagian trim pada kabin. Roda setir berbentuk palang tiga dan juga desain ectronic shifter knob yang sporty. Instrumen indikator juga mendapat pembaruan dengan menggunakan layar LCD TFT dengan ukuran 7 inci.
Dodge menjanjikan sensasi berkendara yang lebih baik dari Charger sebelumnya. Pada Charger kali ini mendapat pilihan berkendara Normal, Comfort, dan mode Sport dengan power steering elektronik yang lebih responsif.
Pada bagian dapur pacu, Dodge Charger memiliki pilihan dua jenis mesin yaitu V6 Pentastar dan V8 HEMI. Kedua mesin tersebut dipadukan dengan transmisi matik 8-speed TorqueFlight.
Dodge Charger versi V6 Pentastar mengusung mesin berkapasitas 3,6 liter. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 292 HP dan torsi puncak sebesar 353 Nm.
Sementara itu, mesin V8 HEMI 5,7 liter mampu memuntahkan tenaga sebesar 370 HP dan torsi 535 Nm. Mesin HEMI tersebut mampu membuat Charger berakselerasi dari 0-100 km/ jam dalam waktu lima detik.
Dodge Charger 2015 akan mulai dikirimkan ke semua jaringan Dodge di seluruh dunia pada akhir tahun ini.
Dodge Charger 2015 Tampil Lebih Elegan
Mobil Dodge Charger terinspirasi dari Dart dengan desain facia disertai bentuk pintu dan fender belakang baru.
Advertisement