Sukses

Di India, Suzuki Carry Disulap Angkut Beban Satu Ton

Suzuki Carry ini hanya dibekali mesin dua silinder berkapasitas 800 cc.

Liputan6.com, New Delhi - Setelah pensiun di Indonesia, Suzuki kini memboyong keluarga pikap legendaris mereka, Suzuki Carry Futura ke tanah Mahabarata, India. Diluncurkan untuk mengisi segmen mobil niaga ringan, pikap Carry di India pun turut berganti nama menjadi Maruti Y9T.

Varian ini siap menjadi kompetitor dari Tata Super Ace dan Ashok Leyland Dost.

Melansir laman Indianautosblog, Senin (1/9/2014), berbeda halnya dengan di Indonesia, Suzuki Carry Futura versi India ini kabarnya sanggup mengangkut beban barang hingga bobot 1 ton. Uniknya, dimensi bak angkut milik Maruti Y9T ini nyaris sama dengan milik sang kompetitor.

Yang lebih mencengangkan, mesin yang diusung pikap ini dikatakan tidak mengalami perubahan kapasitas. Suzuki membekali pikap ini dengan mesin yang hanya berkapasitas 800 cc dua silinder dan berbahan bakar bensin.

Mesin tersebut serupa dengan mesin yang digunakan pada Celerio yang merupakan mobil penumpang. Untuk mengakomodir kebutuhan bahan bakar, Suzuki memberi opsi mesin berbahan bakar gas CNG untuk pikap tersebut.

Padahal di Indonesia, Suzuki Carry Futura pikap dibekali mesin dengan kapasitas hampir dua kali lipatnya, yakni empat silinder berkapasitas 1,5 liter.

Pihak Suzuki India mengonfirmasi jika Maruti Y9T akan resmi diperkenalkan pada awal tahun 2015 depan. Harga yang dibanderol berkisar antara 400 hingga 500 ribu Rupee atau sekitar Rp 77,3 juta hingga 96,7 jutaan (kurs Rp 193 per rupee). (Ysp/Des)

---

Bagi Anda yang ingin mengikuti tes simulasi CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Selamat mencoba!

Video Terkini