Sukses

Duo Maserati Ghibli Ramaikan Pasar Mobil Premium Indonesia

Duo tipe itu diharapkan pabrikan mampu menjadi menjadi penyokong pertumbuhan Maserati di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Maserati menunjuk PT Auto Trisula Indonesia (ATI) sebagai importir resmi mobil mewah Maserati di Indonesia. PT ATI sendiri merupakan bagian dari Eurokars yang juga dikenal sebagai importir kendaraan Eropa lain, seperti Porsche dan BMW M-Series.

"Melihat kondisi pasar dan ekonomi Indonesia, kami menilai negara ini (Indonesia) merupakan pasar besar bagi babak baru Maserati," ujar Karen Haferkorn, Public Relation Global dari Maserati.

Bersamaan dengan penunjukan ini, Maserati melakukan selebrasi dengan turut melepas varian andalan kendaraan premium mereka, Maserati Ghibli di Tanah Air.

Lebih jauh, guna melakoni pertarungan di segmen mobil premium dalam negeri, PT ATI membawa dua varian dari model Ghibli. Duo tipe itu, Maserati Ghibli dan Maserati Ghibli S diharapkan pabrikan mampu menjadi menjadi penyokong pertumbuhan Maserati di Indonesia.

Adapun, dua tipe Ghibli ini sama-sama menggendong mesin bensin V6 3,0-liter dengan twin turbo charge dan transmisi otomotif zF dengan 8 kecepatan.

Hanya saja, untuk varian terendahnya, mesin hanya menghasilkan tenaga sebesar 330 horse power (HP) yang mampu melaju dengan kecepatan maksimum 285 km/jam, serta akselerasi dari 0 ke 100km/jam dalam 5,6 detik.

Sementara untuk varian tertinggi, yakni Ghibli S, mesin memiliki output 410 HP,yang mampu berakselerasi dari nol hingga 100 km/jam dalam lima detik sebelum menembus kecepatan maksimum 285 km/jam.

"Ghibli merupakan mobil premium, dengan mesin baru, kedua mobil mewakili karakter berbeda," ujar Umberno Cini, Managing Director Maserati Global di Jakarta, Rabu (10/9/2014).

Di pasar global, Maserati Ghibli sendiri sebenarnya juga tersedia dalam versi diesel, hanya saja untuk menjajaki pasar nusantara, pabrikan Italia tersebut baru percaya diri untuk membawa versi mesin bensin mereka.

"Kami sebenarnya memiliki opsi diesel, namun saat ini kami baru berani untuk membawa mesin bensin sebagai debut kembali di Indonesia," lanjut Karen di Hotel Kempinski pada Rabu (10/9/2014).

Menyoal harga, PT ATI melego dua varian Maserati Ghibli itu dengan banderol dimulai dari Rp 1,7 miliar (off). (Des/Des)

 

Â