Liputan6.com, Jakarta - PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) menyabet Primaniyarta Award dari Kementerian Perdagangan Republik Indonesia. Prestasi ini diberikan berdasarkan prestasi ekspor dan kinerja pabrikan.Â
Adapun, penghargaan ini diberikaln langsung oleh Menteri Perdagangan RI, Muhammad Lutfi kepada Presiden Komisaris TMMIN, Hiroyuki Fukui dalam pembukaan Trade Expo 2014 di Jakarta International Expo Kemayoran, Rabu (8/10) lalu.
“Kami sangat senang dan bangga serta berterima kasih atas apresiasi pemerintah terhadap kinerja ekspor perusahaan. Penghargaan ini merupakan Primaniyarta yang kelima bagi TMMIN," kata Presiden Direktur PT TMMIN Masahiro Nonami dalam keterangan yang diterima Liputan6.com.
Nonami berharap, penghargaan ini dapat memacu TMMIN untuk meningkatkan kinerja eskpor di masa mendatang.
Adapun, TMMIN sendiri telah mendapatkan Primaniyarta pada tahun 2008, 2010, 2011, dan tercatat sebagai satu-satunya produsen kendaraan yang mendapat penghargaan tersebut.
Nonami menjelaskan, penghargaan ini tentu tidak terlepas dari kinerja ekspor perusahaan yang terus meningkat.
Selain berhasil meningkatkan volume ekspor kendaraan dan komponen, TMMIN juga mampu memperluas pasarnya hingga lebih dari 70 negara. Baik dari sisi volume maupun nilai ekspor Toyota terus meningkat.Â
Pabrik Toyota Sabet Primaniyarta Award
Primaniyarta Award diberikan berdasarkan prestasi ekspor dan kinerja pabrikan.
Advertisement