Liputan6.com, California - Di Benua Amerika dan Eropa, debut mobil sport hibrida keluaran BMW, yaitu i8 memang terbilang sukses. Namun, tingginya minat terhadap i8 nyatanya turut membuka peluang bagi oknum yang mencari keuntungan.
Salah satu akun di lapak online eBay, misalnya, menjual sebuah BMW i8 dengan banderol yang berkali-kali lipat dari harga dasar.
Setidaknya, sebagaimana dilansir dari Carscoops, Kamis (23/10/2014), pada sebuah akun, BMW i8 dibuka pada harga US$ 263.900. Padahal harga normal mobil tersebut hanya berkisar di angka US$ 135.700.
Memang, banyak faktor yang membuat harga tinggi untuk BMW i8, salah satunya karena jumlahnya yang tak terlalu banyak. Belum lagi, lelang atas sebuah BMW i8 yang mencapai nilai fantastis yakni Rp 9,6 miliar di Pebble Beach.
BMW i8 sendiri pertama kali diperkenalkan ke publik dalam bentuk BMW Concpet Vision Efficient Dynamic. Mobil sportcar dengan mesin hibrida ini memboyong bateri lithium-ion 7,1 kWh. Hadir dengan gaya bodi dua pintu, coupe ini turut diperkuat mesin tiga silinder segaris 1,5 turbocharged.
Dengan spek yang diusungnya, BMW i8 sanggup berakselerasi dari nol hingga 100 km/jam dalam 4,4 detik sebelum menembus kecepatan maksimum 250 km/jam. Di samping itu, BMW i8 hanya membutuhkan 2,1 liter untuk menempuh jarak 100 km. (Gst/Des)
Jadi Incaran, Harga BMW i8 Bekas Justru Melambung Tinggi
Salah satu akun di lapak online eBay, misalnya, menjual sebuah BMW i8 dengan banderol yang berkali-lipat dari harga dasar.
Advertisement