Sukses

Diuji Coba, Bakal Sportcar Andalan AS Malah Ringsek

Z06 yang sedang diuji coba ini melalui aspal yang licin karena basah sehingga hilang kendali.

Liputan6.com, Michigan - Chevrolet Corvette Stingray Z06 adalah salah satu supercar terbaru yang diluncurkan oleh General Motors. Sayangnya, supercar ini harus mengalami nasib naas padahal belum resmi dipasarkan.

Melansir laman Worldcarfans, Rabu 12/11/2014) dari AS, dikabarkan sebuah Corvette Stingray Z06 mengalami tabrakan dengan sebuah Ford Taurus di jalan bebas hambatan wilayah Jackson, Michigan. Keduanya pun lantas tersangkut di kabel pembatas jalan bebas hambatan tersebut dengan kondisi rusak cukup berat.

Peristiwa naas ini bermula ketika Z06 yang sedang diuji coba ini melalui aspal yang licin karena basah. Saat kecelakaan terjadi, mobil ini pun masih menggunakan plat nomor produsen karena belum dipasarkan.

Kondisi aspal yang begitu licin membuat Z06 hilang kendali. Supercar ini pun lantas menghantam Ford Taurus dan menyeretnya sampai tersangkut di kabel pembatas jalan.

Kondisi Corvette Stingray Z06 ini terbilang mengenaskan. Bagaimana tidak, akibat tersangkut pada kabel pembatas tersebut membuat supercar ini nyaris saja terbelah menjadi dua bagian dan bagian depannya ringsek.

Kondisi Ford Taurus pun tak kalah tragis dengan Corvette Stingray Z06. Kendaraan berjenis wagon ini ringsek pada bagian depan akibat dihantam dengan keras oleh supercar tersebut.

Chevrolet Corvette Stingray Z06 mengusung mesin V8 berkapasitas 6,2 liter turbocharged yang mampu menyemburkan tenaga hingga 650 horse power. Supercar ini baru akan dipasarkan secara resmi pada kuartal kedua 2015 mendatang.