Liputan6.com, Jakarta - Menyusul prestasi manis yang ditorehan pereni nasional Subhan Aksa dan Mitsubishi Mirage di Sprint Rally 2014 kelas N15 pada November 2014, Firna Bosowa Rally Team (FBRT) optimistis city car anyar PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) bakal memetik performa baik di ajang balap tahun ini.
Ubang -- panggilan akrab Subhan Aksa -- yakin, Mirage mampu mempertahankan prestasi di ajang Reli dan Balap nasional yang digelar dalam waktu dekat. Demikian melalui keterangan yang diterima Liputan6.com.
Pada tahun ini FBRT Sports dan PT KTB mengikutsertakan Mitsubishi Mirage di Sprint Rally dan Balap Mobil 2015 kelas N-12. Di kelas ini, Mirage akan bertanding dengan mobil berkapasitas 1,2 liter. Menariknya, peserta yang terlibat di kelas ini adalah pembalap pemula atau non-seeded.
Adapun PT KTB memberikan dukungan kepada FBRT Sports dengan memberikan sebanyak 12 unit All New Mirage. Untuk bisa turut ke balapan, pihak FBRT Sports bakal melakukan sejumlah penyesuaian ke city car tersebut. Saat balapan, mobil-mobil ini bakal disediakan kepara pembalap pemula dengan harga khusus.
Di luar itu, Ubang juga akan tetap bersaing di kelas N-15. Mitsubishi Mirage tetap jadi andalannya dan akan bersaing dengan mobil-mobil dengan kapasitas 1.5 liter. Pada kejuaraan nasional yang akan mereka ikuti ini, Ubang dan para pebalap non-seeded yang mengendarai Mitsubishi Mirage akan berlaga sebanyak 6 seri dalam 1 tahun.
PT KTB Motors juga sangat yakin dengan kemampuan Mitsubishi Mirage di berbagai ajang kejuaraan mobil nasional. Salah satu bukti ketangguhan Mitsubishi Mirage di ajang Sprint Rally sudah dibuktikan Ubang pada putaran keempat Sprint Rally 2014 di Sumatera Utara.
(Gst/Igw)
Mitsubishi Hibahkan 12 New Mirage untuk Pembalap Pemula
Firna Bosowa Rally Team (FBRT) optimistis city car anyar Mitsubishi bakal memetik performa baik di ajang balap
Advertisement