Sukses

BMW Pamer Teknologi Kendaraan Terbaru di Senayan

Acara Active Tourer Exhibition berlangsung selama tiga hari pada 17-19 April 2015.

Liputan6.com, Jakarta - Demi menjawab keinginan konsumen yang ingin merasakan secara langsung teknologi, fitur inovatif serta fasilitas terbaik yang ada pada all-new BMW Active Tourer, BMW Indonesia menggelar 'BMW Active Tourer Exhibition'. Acara ini berlangsung selama tiga hari pada 17-19 April 2015 di BMW Pavilion, The Space, Senayan City.

Dalam kesempatan ini, masyarakat dapat mengetahui lebih banyak seputar kendaraan terbaru BMW dan melakukan test drive all-new BMW Active Tourer pertama kalinya. Konsumen yang datang juga dihibur dengan penampilan band, kids corner dan quiz.

All-new BMW Active Tourer menjadi kendaraan pertama BMW di segmen kompak premium yang sangat sempurna untuk setiap aspek dari kehidupan pelanggan kami. Model BMW terbaru ini adalah kendaraan ideal bagi mereka yang memiliki gaya hidup aktif, " ujar Karen Lim, Presiden Direktur BMW Group Indonesia.

Kendaraan terbaru BMW ini menggabungkan dimensi eksterior yang kompak dengan interior lapang, sehingga sangat sesuai untuk mengatasi tantangan mobilitas perkotaan yang semakin meningkat. All-new BMW Active Tourer ini juga diluncurkan dengan mesin generasi terbaru tiga-silinder yang ringan dan hemat bahan bakar.

Selain mendapatkan kesempatan untuk mencoba all-new BMW Active Tourer, konsumen yang hadir juga dapat melakukan test drive menggunakan model BMW teranyar lainnya, seperti all-new BMW X5 Advanced Diesel, BMW X4, BMW 3 Series, serta BMW 320i Gran Turismo.

“Kami percaya all-new BMW Active Tourer ini dapat menjadi pilihan dinamis bagi masyarakat Indonesia untuk berkendara dengan nyaman dan elegan. Melalui acara ini kami berharap seluruh masyarakat ibukota dapat merasakan hal tersebut.” tandas Karen.

(ysp/ian)