Sukses

Empat Moge Honda Sihir Pengunjung Jakarta Fair Kemayoran

Bagi para penggemar motor gede, ada baiknya Anda berkunjung ke booth Honda BigBike di gelaran Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2015.

Liputan6.com, Jakarta - Bagi para penggemar motor gede, ada baiknya Anda berkunjung ke booth Honda BigBike di gelaran Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2015. Pasalnya, booth ini menyediakan sejumlah motor gede bisa dipesan di tempat. 

Di booth tersebut, terpampang empat moge Honda, yaitu Honda CB 500X, Honda CB 650F, Honda NM4Vultus, serta CBR 1000RRSP Fire Blade yang merupakan motor super sport.

Untuk urusan harga, keempat motor ini punya banderolnya masing-masing. Honda CB 500X harganya Rp 130 juta, CB650F Rp 135 juta.

Sementara NM4Vultus serta CBR1000RRSP Fire Blade masing-masing dibanderol Rp 430 juta dan Rp 575 juta. Belum ada diskon bagi moge produksi Thailand ini. Para pembeli juga akan mendapatkan hadiah spesial.

"Pembeli yang sudah memesan akan kami undang ke Bali pada 10 Juni nanti, bersamaan dengan launching seluruh produk ini," kata Ahmad Sobari, BigBike Consultant, Senin (1/6/2015).

Rencananya, setelah diundang ke Bali, para pembeli akan diajak untuk touring ke Lombok dan Sumbawa. "Setelah touring, baru motornya akan kami kirim ke rumah masing-masing," lanjut Sobari.

Selain di booth JFK 2015 ini, masyarakat yang berminat membeli juga dapat langsung ke dealer utama Honda motor, yakni PT Wahana Makmur Sejati (WMS) atau ke JAC Honda. 

(rio/gst)

Video Terkini