Sukses

Selubung Yamaha MT-25 Dibuka di Kuningan

Pantauan Liputan6.com, sejumah motor yang diduga sebagai MT-25 tertutup selubung kain hitam.

Liputan6.com, Jakarta - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akhirnya menjawab rumor seputar kehadiran MT-25. Hari ini bertempat di Kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta-Selatan, pabrikan berlambang garpu tala ini akan membuka selubung motor telanjang tersebut.

Pantauan Liputan6.com, sejumah motor yang diduga sebagai MT-25 tertutup selubung kain hitam. Bahkan di sebuah sudut, tertulis gamblang MT-25 Corner dan pelbagai informasi yang menyangkut motor itu.

Untuk meriahkan acara ini, PT YIMM mengundang sejumlah komunitas pemilik motor Yamaha dan pengunjung Epicentrum untuk menyaksikan debut MT-25 di pasar roda dua nasional.

Memang, kabar soal kehadiran MT-25 ke pasar roda dua dalam negeri sudah berhembus sejak lama. Rumornya, desain fairing milik MT-25 terinspirasi milik saudaranya yaitu MT-07 dan MT-09 yang bergaya street fighter.

Meskipun hadir dengan platform serupa YZF-R25, insiyur Yamaha merubah desain stang dan sadel pada MT-25 agar menghasilkan posisi duduk yang lebih tegak.

Menyoal jantung pacu, mesin MT-25 dikatakan mampu menyemburkan tenaga 35 Tk pada 12.000 rpm dan torsi 22,6 Nm pada 10.000 rpm.

(gst/ian/sts)