Sukses

10 Mobil Termahal Para Pesohor Sepak Bola (Bagian II)

Berikut adalah lima mobil termahal yang dimilik oleh pesepak bola. Menariknya, pemilik mobil termahal bukanlah Christiano Ronaldo.

Liputan6.com, Madrid - Memiliki mobil mewah adalah hal yang lumrah bagi pesepak bola, terutama bintang liga Eropa dengan bayaran setinggi langit. Tak jarang, mereka memiliki lebih dari satu mobil di garasi rumahnya.

Pada edisi sebelumnya, telah diulas lima mobil termahal milik bintang sepak bola. Di antaranya adalah Audi R8 Spyder milik Lionel Messi, Aston Martin Vanquish S milik Wayne Rooney, hingga Ferrari 458 milik Mesut Ozil.

Diolah dari TSM Play pada Kamis (18/6/2015), berikut adalah lima mobil lainnya. Lima mobil ini bahkan lebih mahal dari ulasan sebelumnya, mungkin Anda sendiri akan tercengang dengan harga mobil-mobil mewah ini.

 

5. Ferrari Scaglietti 612 - Rp 4,2 miliar

Pemain gaek yang saat ini membela New York City FC, Frank Lampard, menempatkan mobilnya, Ferrari Scaglietti 612 sebagai salah satu mobil termahal milik pesepak bola. Lampard membeli mobil ini seharga US$ 316,9 ribu atau sekira Rp 4,2 miliar.

Lampard dan Ferrari Scaglietti (Foto: clearsportz).

Ferrari Scaglietti 612 mengadopsi mesin V12 4,7 liter yang mampu menyemburkan tenaga 532 Tk dan torsi 588 Nm. Scaglietti 612 mampu berakselerasi pada kecepatan 0-100 km/jam dalam 4,2 detik dan bisa digeber dengan kecepatan puncak 314 km/jam.

 

4. Porsche 918 Spyder

Di posisi ke empat, terdapat mobil Porsche 918 Spyder milik Zlatan Ibrahimovic. Mobil ini dibanderol dengan harga US$ 976.351 atau sekira Rp 13 miliar. Uang untuk membeli Porsche ini didapatkan Ibra baik dari klub ataupun iklan. Apalagi, ia dikenal sebagai salah satu pesepak bola dengan gaji termahal di dunia.

 Striker PSG Zlatan Ibrahimovic terlihat mengendarai mobil hybrid yang menjadi buruan para miliuner, yakni Porsche 918 Spyder seharga 800 ribu euro atau setara Rp 12,6 miliar. (Istimewa)

918 Spyder dilengkapi dengan mesin V8 berkapasitas 4,6 liter. Di atas kertas, mobil ini mampu menyemburkan tenaga 887 Tk dan torsi 1.275 Nm. Akselarasi dari diam hingga 100 km/jam mencapai 2,6 detik, sebelum menembus kecepatan puncak 345 km/jam.

>> Klik laman selanjutnya

 

2 dari 2 halaman

Next

3 & 2. Bugatti Veyron - Rp 22,6 miliar

Di posisi selanjutnya, kita memiliki Bugatti Veyron sebagai mobil kedua termahal yang dimiliki oleh pesepak bola. Mobil ini dimiliki setidaknya oleh dua bintang lapangan hijau, Christiano Ronaldo dan Ronaldinho. Kedua pemain ini membeli Bugatti Veyron dengan harga US$ 1,7 juta atau sekira Rp 22,6 miliar.

 Bugatti Veyron | via: ronaldo7.net

Mobil yang hanya diproduksi sebanyak 450 unit ini dilengkapi dengan mesin V8 berkapasitas 8,0 liter. Tak heran jika mobil ini bisa melaju dengan kecepatan puncak hingga 408 km/jam.

Di atas kertas, Bugatti Veyron hanya memerlukan waktu kurang dari tiga detik untuk berakselerasi dari nol hingga 100 km/jam.

 

1. Aston Martin One-77 - Rp 25,3 miliar

Ini dia juara kita. Aston Martin One-77 adalah mobil termahal yang dimiliki oleh pesepak bola, tepatnya Samuel Eto'o. Meskipun sudah tidak lagi bersinar, ia telah mengumpulkan pundi-pundi uang sejak bermain di Barcelona, Inter Milan, Anzhi Makhachkala hingga Chelsea.

 Aston Martin One-77 (Foto: auroraobjects).

Eto'o membeli mobil ini seharga US$ 1,9 juta atau sekira Rp 25,3 miliar. Aston Martin One-77 yang diproduksi 2009-2012 ini dilengkapi dengan mesin V12 7,3 liter yang mampu semburkan tenaga lebih dari 750 Tk. Mobil ini juga diklaim memiliki kecepatan maksimal lebih dari 354 km/jam.

(rio/sts/gst)