Sukses

Astra Operasikan 9 Pos Siaga di Jalur Mudik, Ini Daftarnya

Layanan mudik yang berlangsung selama 10 hari (13-22 Juli) ini dioperasikan sepanjang jalur mudik dari Pulau Jawa hingga Bali.

Liputan6.com, Jakarta - Grup otomotif Astra kembali menyelenggarakan program Astra Holiday Campaign (AHC) 2015. Layanan mudik yang berlangsung selama 10 hari (13-22 Juli) ini dioperasikan sepanjang jalur mudik dari Pulau Jawa hingga Bali.

"AHC ini agenda tahunan bagi grup Astra untuk melayani pelanggan yang melakukan perjalanan mudik. Kami selalu berusaha memberikan pelayanan yang lebih baik dari tahun ke tahun," kata Direktur PT Astra International Tbk Suparno Djasmin di Jakarta, Jumat (10/7/2015).

Adapun AHC edisi 2015 ini, menyediakan sembilan Pos Siaga di sembilan lokasi, yakni :
- Rest area KM 57 Tol Jakarta-Cikampek;
- Puncak Raya Hotel, Jln. Raya Puncak KM 80, Cisarua, Puncak;
- Rest area KM 68 B Merak-Jakarta;
- Rumah Makan Boga Nikmat, Jln. By Pass Parakanmuncang, KM 28,5, Cicalengka-Nagrek;
- Rest area KM 226 A, Tol Palikanci, Cirebon;
- Rumah Makan Kardani Putra, Desa Penundan, Alas Roban;
- Jln. Raya Buntu KM 1, Buntu;
- Rumah Makan Saradan Asri, Jln. Raya Saradan KM 144, Caruban, Madiun;
- SPBU 54.821.11, Selabih Lalanglinggah, Selemadeg Barat, Tabanan, Bali.

Nah, di Pos Siaga Astra, pemudik dapat melakukan pemeriksaan kendaraan atau melakukan servis ringan. Tak luput, pos ini turut menyediakan ruangan ber-AC, makanan serta minumang ringan, dan bingkisan.

Pemudik sepeda motor
Tak hanya pemudik yang menggunakan roda empat, Astra melalui program Bale Santai Honda (BSH) yang berlangsung 13-19 Juli menyediakan 16 posko di Natar, Balaraja, Pamanukan, Cianjur, Cirebon, Nagrek, Tasikmalaya, Tegal, Kemrajen, Unggaran, Magelang, Madiun, Mojokerto, Pasuruan, Kepajen-Malang, dan Mendoyo (Bali) yang beroperasi 24 jam.

Tahun ini, Honda juga bekerjasama dengan Kepolisian Republik Indonesia untuk mendirikan enam posko di Karawang, Sukamandi, Subang, Indramayu, Cirebon, dan Brebes selama H-7 dan H+7 Lebaran.

Selama AHC 2015, turut disiagakan 103 bengkel 10 Posko Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) yang tetap buka selama Lebaran. Bengkel ini tersebar di Sumatera, Jawa, Kalimatan, dan Sulawesi dengan jam operasional 08.00-16.00.

Bagi pemudik yang membutuhkan bantuan darurat atau sekadar memperoleh informasi AHC, Astra menyediakan tiga nomor kontak center, yakni Call AstraWorld 1-500898, Garda Call Akses 1500122, atau Honda Costumer Care Center 1500989.

(gst/ian)