Liputan6.com, Jakarta - Sebuah video kampanye keselamatan berkendara kembali dirilis. Kali ini, video dirilis oleh perusahaan telekomunikasi, AT&T.
Video tersebut diberi judul `It Can Wait`. Di sana, lagi-lagi kita diberikan penjelasan bagaimana bahayanya menggunakan ponsel saat mengemudi. Tetapi bedanya, video ini menyuguhkan sinematografi yang apik melalui slow motion-nya.
Awalnya, dua orang di tempat yang berbeda sedang berkendara. Di sana, mereka sibuk dengan ponsel masing-masing, menelepon orang lain.
Sampai suatu ketika, saat pengemudi perempuan lengah dan menundukkan pandangannya untuk melihat ponsel, kecelakaan pun terjadi. Sangat parah, dan membuat semua orang yang ada di sekitarnya terkaget-kaget.
Video berhenti. Adegan sebelum tabrakan terjadi diputar balik dan dengan jelas memperlihatkan apa sebab kecelakaan tersebut: perempuan yang tidak sabar untuk segera melihat ponselnya.
Itulah alasan video ini ini diberi judul `It Can Wait`. Poin pentingnya, sepenting apapun aktivitas Anda menggunakan ponsel, itu bisa ditunda. Apalagi jika hanya untuk bertelepon ria, membuka media sosial, video chatting, atau web surfing.
(rio/gst)
Ponsel Bisa Menunggu, Keselamatan Nomor Satu
Sebuah video kampanye keselamatan berkendara dirilis oleh perusahaan telekomunikasi bernama AT&T.
Advertisement