Sukses

Ini Mobil Bebek Pertama Ciptaan Suzuki

Mighty Deck adalah suatu mobil konsep berukuran mungil yang desainnya mirip bebek.

Liputan6.com, Tokyo - Bebek jika dalam konteks kendaraan selalu dihubungkan dengan sosok sepeda motor. Namun demikian, Suzuki coba menggebrak dengan meluncurkan mobil bebek.

Adalah Mighty Deck, suatu mobil konsep berukuran mungil terbaru hasil karya insinyur Suzuki. Mobil ini secara desain memiliki kemiripan dengan bebek terutama pada sisi fasia.

Dilansir Autoevolution, Kamis (10/1/2015), pabrikan berlogo huruf S ini juga melabur Mighty Deck dengan cat kuning dan lis putih di sekeliling headlamp. Warna ini dikatakan mirip dengan seekor itik.

Adapun ide di balik terciptanya konsep ini adalah menggabungkan antara gaya hidup perkotaan dan outdoor dalam satu mobil kecil. Dimensi Mighty Deck memiliki panjang 3.395 mm, lebar 1.475 mm dan tinggi 1.540 mm.

Sejatinya, mobil mungil ini adalah convertible yang menyamar. Atap pada Mighty Deck yang berbahan kanvas dapat dibuka dengan cara dilipat di bagian belakang. Tak luput, Suzuki juga mendesain suatu bak kecil yang terbuka pada bagian belakang.

Beralih ke kabin, interior 'si bebek' ini cukup sempit dan hanya dapat dimuati oleh dua orang yang sudah termasuk pengemudi. Meskipun kecil, interior ini tampak anggun dengan kelir hitam di seluruh bagian yang dikombinasikan dengan aksen kayu pada dashboard. Desain interior pada Mighty Deck dikatakan mirip dengan kabin pada BMW i3.

Sayangnya, dari sumber ini tidak memberi tahu jantung mekanis yang diusung oleh Mighty Deck. Banyak kalangan pun tampaknya hanya bisa menerka mesin seperti apa yang terbenam di balik kap si bebek.

(ysp/sts)