Sukses

Melayani Konsumen dengan Baik, Mazda Sabet Penghargaan

PT Mazda Motor Indonesia (MMI) menerima penghargaan dari J.D. Power Asia Pasific sebagai merek mobil terbaik dalam hal pelayanan konsumen.

Liputan6.com, Jakarta - PT Mazda Motor Indonesia (MMI) menerima penghargaan dari J.D. Power Asia Pasific sebagai merek mobil terbaik dalam hal pelayanan konsumen. Penghargaan diberikan di Jakarta Auto Show (JAS) 2015, di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu (28/10/2015).

Penghargaan diberikan melalui survei pada konsumen mobil baru. Terdapat lima aspek yang dinilai, yaitu kualitas pelayanan, inisiatif, fasilitas, layanan pengambilan kendaraan, dan konsultasi purna jual.

"Sungguh merupakan kehormatan bagi Mazda dapat meraih posisi tertinggi dari J.D. Power Asia Pasific 2015. Kami berterima kasih kepada para pelanggan," ujar Keizo Okue, presiden direktur PT MMI.

Okue menambahkan, penghargaan ini juga tidak terlepas dari kinerja seluruh rekanan dealer Mazda. "Ini (layanan konsumen) akan selalu menjadi komitmen Mazda sebagai bagian dari semangat Be Alive di Indonesia," tambahnya.

Kinerja ini juga tidak terlepas dari beberapa inovasi yang telah mereka lakukan. Tahun 2014 lalu misalnya, mereka mendirikan Part Distribution Center, program Madza Technician Contest, dan terakhir Madza Dealership Part Improvement Program.

PT MMI didirikan pada 2006. Saat ini, telah ada 45 dealer yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk Jakarta, Bogor, Jawa Barat, Jawa Timur, Yogyakarta, Semarang, Jambi, Palembang, hingga Batam.

(rio/ian)