Liputan6.com, Tokyo - Honda Cub merupakan sepeda motor legendaris saat ini. Di Indonesia, motor jenis ini bisa dibilang sebagai barang eksotik. Tak sedikit yang masih setia dengan model yang satu itu.
Di Tokyo Motor Show 2015, pabrikan berlambang 'H' turut memamerkan sang legenda tersebut di arena Big Sight. Bukan dalam versi lawasnya, Honda Cub unjuk gigi dalam versi yang lebih modern dan futuristik.
Setidaknya, ada dua model yang Honda pamerkan Super Cub Concept dan EV-Cub Concept. Untuk EV-Cub Concept, motor bebek ini hadir mewarisi DNA desain dari model terdahulu. Hanya saja, motor ini tak lagi meminum bensin dan ramah lingkungan karena menggunakan motor listrik.
Dijelaskan, EV-Cub Concept memiliki baterai yang diletakkan di tengah kendaraan. Motor pun punya pusat gravitasi rendah agar dapat mudah dikendalikan dan bermanuver.
Baca Juga
Sementara Super Cub Concept, merupakan sepeda motor yang menggunakan mesin konvensional. Hanya saja, Honda menjanjikan motor ini punya mesin yang super irit.
Meski mempertahankan desain lawasnya, kedua motor ini hadir dengan fitur yang futuristik, seperti indikator digital, lampu LED, serta velg palang.
Untuk Super Cub Concept, motor ini hadir dengan keliran biru putih dengan jok dan handgrip berwarna merah. Sementara EV-Cub Concept, punya warna dasar silver dan putih.
(gst/sts)