Sukses

Sepeda Motor Hasil Kerja Sama BMW-TVS Mengaspal Tahun Depan

Sepeda motor kedua hasil kerja sama BMW Motorrad dan TVS siap diperkenalkan ke publik tahun depan.

Liputan6.com, Chennai - Kerja sama antara BMW Motorrad dan TVS telah menginjak usia satu tahun. Baru-baru ini, dilaporkan bahwa sepeda motor kedua hasil kerja sama pabrikan asal Jerman dan India segera diperkenalkan.

Melansir Indianautosblog, Jumat (6/11/2015), akan ada dua sepeda motor baru yang akan mereka rilis. Pertama, motor adventure dua silinder berkapasitas 500-600 cc di bawah merek TVS, serta sepeda motor premium dengan merek BMW.

Sampai saat ini, TVS dikabarkan masih melakukan riset pasar. Nampaknya, tulis sumber, sepeda motor ini akan diluncurkan pada tahun fiskal selanjutnya. Adapun poengembangan mesin dua silinder sendiri dilakukan di Jerman.

Meski demikian, perakitan mesin sepeda motor ini tetaplah di India dengan menggunakan beragam fasilitas lokal, termasuk komponen. Ini merupakan salah satu kesepakatan kerja sama mereka.

BMW Motorrad juga tidak akan menggunakan fasilitas pabrik perakitan mobil BMW yang terletak di Chennai, kota metropolis terbesar keempat di India.

Tidak dijelaskan apakah nantinya motor BMW dan TVS dengan nama kode K03 ini akan diperkenalkan bersamaan atau tidak. Yang jelas, akan ada model yang diperkenalkan di Delhi Auto Expo yang digelar tahun depan.

(rio/gst)