Sukses

Unik, Mobil Gran Prix Audi Ini Hasil Cetakan Printer 3D

Audi menciptakan mobil replika gran prix bernama Auto Union Type C 1936 dengan skala 1:2. Menariknya, mobil ini terbuat dari printer 3D.

Liputan6.com, Ingolstadt - Audi menciptakan mobil replika Gran Prix klasik bernama Auto Union Type C lansiran 1936 dengan skala 1:2. Menariknya, mobil ini terbuat dari printer 3D.

Melansir BBC, dijelaskan bahwa proses pembuatan mobil balap ini sepenuhnya menggunakan printer 3D. Bahan yang digunakan adalah bubuk logam, baik aluminium atau baja, dengan ukuran kurang dari setengah diameter rambut manusia.

Kemudian, serbuk logam itu dilebur dengan laser, dan dicetak pertama-tama untuk bagian mobil yang berukuran besar. Setelah itu barulah bagian-bagian yang lebih rumit.

"Printer 3D bukan hanya memungkinkan hasil yang lebih presisi daripada yang dibentuk oleh diecast atau pengecoran," tulis BBC. Sayang, tidak dijelaskan bagian apa saja pada mobil ini yang dibuat dengan mesin cetak 3D.

Biasanya, tidak semua komponen dibuat dengan printer 3D. Ada beberapa bagian yang memang tidak dibuat dengan printer, misalnya ban, kaca mobil dan spion, kursi, atau mesin.

Proyek mobil 3D ini berada di bawah divisi Audi Toolmaking. Selain membuat mobil dari printer, mereka juga berinovasi dalam menciptakan alat yang mampu membuat kontur body lebih tajam.

Apa yang dilakukan Audi sebenarnya bukanlah yang pertama. Telah ada beberapa pabrikan yang memanfaatkan alat ini. Startup bernama Local Motors misalnya, bahkan berhasil menciptakan supercar dengan alat yang sama.

(rio/gst)