Sukses

Penjualan Honda Sonic 150R Terus Melesat

Sepeda motor light sport Honda, Sonic 150R, mendapat penerimaan positif oleh konsumen di Jakarta dan Tangerang

Liputan6.com, Jakarta - Sepeda motor light sport Honda, Sonic 150R, mendapat penerimaan positif oleh konsumen di Jakarta dan Tangerang. Sebagai buktinya, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) selaku dealer utama Honda di kedua wilayah tersebut mencatat penjualan 2.650 unit hingga November 2015.

Secara total, penjualan WMS hingga November tercatat 353.000 unit dengan persentase penjualan Sonic 150R sebesar 0,75 persen. Sementara itu, penjualan keseluruhan di segmen sport mencapai 7,6 persen atau 26.828 unit.

Untuk semakin mengenalkan Sonic 150R, PT Wahana Makmur Sejati menggelar kegiatan bertajuk Sonic Goes To School Kita Generasi Cerdas. Kegiatan ini mengunjungi delapan SMA/SMK di Jakarta dan Tangerang yang berlangsung dari 10-18 Desember 2015.
Honda Sonic 150R didesain untuk kalangan anak muda. Karakter teenagers tampak pada bobot ringan dan dimensinya kecil.

Sepeda motor ayam jago (ayago) ini mengungulkan torsi pada putaran bawah dan menengah dari mesin DOHC 6 percepatan untuk membelah kemacetan perkotaan. Adapun Sonic 150R dengan livery Repsol Special Edition dipasarkan Rp 21,8 juta OTR Jakarta.

Video Terkini