Sukses

BMW M3 Tahan Siksaan di Film Mission Impossible 5

Sutradara film mengklaim jika BMW M3 masih layak digunakan sekalipun telah dipakai secara ngawur.

Liputan6.com, California - Film franchise Mission Impossible 5 menyuguhkan adegan laga menggunakan mobil-mobil keren, salah satunya adalah BMW M3. Sedan sport ini diklaim oleh sutradara film jika masih layak digunakan sekalipun telah dipakai secara ngawur.

Christopher McQuarrie menyatakan jika BMW M3 tersebut masih bisa dikendarai dengan normal usai pengambilan adegan pengejaran. Ia menyebut jika mobil ini tidak bisa dibunuh.

"BMW M3 adalah mobil yang fantastis. Mobil ini sangat menakjubkan berhasil lolos dari siksaan," ujar McQuarrie seperti dilansir Autoevolution, Selasa (29/12/2015).

Meskipun sudah teruji ketangguhannya, McQuarrie melarang pemilik mobil sejenis meniru aksi yang ada dalam film. Sebab, seluruh adegan laga dilakukan oleh stunt man dan belum tentu mobil yang dipakai pasti selamat.

Film berjudul Rogue Nation ini menampilkan aksi pengejaran menggunakan BMW M3. Untuk proses syuting, pihak rumah produksi menyediakan setidaknya 12 unit BMW M3.

Dari jumlah tersebut, hanya beberapa unit saja yang berhasil utuh. Salah satu mobil yang selamat kemudian dipajang di museum BMW Welt, Munich.