Sukses

April 2017, All New Pajero Sport Diproduksi di Cikarang

Dalam kunjungannya ke markas Liputan6.com, Ishimaki berharap all new Pajero Sport sudah diproduksi di Indonesia mulai April 2017.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Direkur PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Hisashi Ishimaki memastikan, all new Pajero Sport yang akan debut ke pasar nasional pda kuartal satu tahun ini. Untuk tahun pertama, mobil ini akan dipasok dari Thailand dengan status complete built up (CBU).

Dalam kunjungannya ke markas Liputan6.com, Ishimaki berharap all new Pajero Sport sudah diproduksi di Indonesia mulai April 2017. "Sekarang proses pembanguan pabrik baru di Deltamas, Cikarang, sudah 40 persen. Diharapkan Agustus ini pembangunan fisik selesai," katanya di ruang Chrome, kantor Liputan6.com, yang ditulis Jumat (15/1/2015).

Tak cuma dialokasikan untuk memproduksi all new Pajero Sport, pabrik yang menelan dana investasi Rp 6 triliun ini akan menjadi basis produksi Colt L300 dan LMPV berkonfigurasi tujuh kursi penumpang.

Dikatakan, Head of MMC and MFTBC PR Departement PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Intan Vidyasari, all new Pajero Sport akan mengusung banyak ubahan, mulai dari platform, mesin, dan transmisinya.  

"Karena tidak hanya minor tapi major change. Horsepower juga lebih tinggi tinggi 181 Ps (178 Tk). Kami punya transmisi 8 speed yang tadinya 5 speed," sebut Intan. "Ada fitur baru dan inovatif. Mulai dari ekteriosr, interior, kenyamanan, dan keamanan ganti. meningkat dari sebelumnya."

Mengacu pada all new Pajero Sport yang lakoni debut di Thailand beberapa waktu lalu, mobil ini menggendong Diesel 4N15 2.4L MIVEC turbo commonrail. Di atas kertas, mesin baru ini mampu menyeburkan tenaga 178 Tk pada 3.500 rpm. Dengan mengandalkan torsi maksimal 430 Nm pada 2.500 rpm dan torsi 430 Nm.

Video Terkini