Sukses

BR-V, Jadi Model Ketujuh yang Berbasis Platform Honda Jazz

Honda BR-V menjadi model ketujuh yang menggunakan platform yang sama pada Honda Jazz.

Liputan6.com, Denpasar - Untuk mengejar efisiensi dan menciptakan kendaraan yang terjangkau, Honda memanfaatkan satu platform untuk membangun sejumlah model. BR-V misalnya, mengandalkan basis dari model hatchback, Jazz.

Honda Jazz dibangun menggunakan platform Global Small Car Honda. Dikatakan Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Services Director PT Honda Prospect Motor (HPM), platform ini terbukti sukses menciptakan produk-produk yang laris di pasaran.

"Untuk BR-V, bisa dibilang ini merupakan mobil ketujuh yang dibangun dengan platform itu," katanya.

Adapun, mobil-mobil yang memanfaatkan platform yang sama dengan Honda Jazz adalah City, Freed, Brio, Mobilio, HR-V, dan yang terbaru BR-V.

"Platform itu tentu saja mendapat penyesuaian sesuai dengan jenis kendaraannya," imbuh dia.

Kata Jonfis, strategi ini sukses. Mobil bisa diniagakan dengan harga yang kompetitif. Sementara efisiensi yang didapatkan pada proses produksi bisa dialihkan untuk memberikan subsisi pada biaya servis.


Video Terkini