Sukses

Begini Bentuk Mobil BMW dalam 100 Tahun Mendatang

Dalam rangka merayakan ulang tahunnya yang ke-100, BMW meluncurkan mobil konsep otonomos futuristik.

Liputan6.com, Munich - Dalam rangka merayakan ulang tahunnya ke-100, BMW meluncurkan mobil konsep otonomos futuristik. Mobil yang bernama Vision Next 100 ini akan menjadi visi BMW dalam pengembangan mobil 100 tahun ke depan.

Dalam laman resminya, dikatakan mimpi BMW adalah agar pengemudi dapat berkomunikasi dengan kendaraan. Di saat yang bersamaan, kendaraan dapat memperluas jangkauan penglihatan pengemudi dan mengubahnya menjadi `ultimate driver`.

Body mobil ini diproduksi dengan teknologi printer 4D yang membuatnya ringan dan aerodinamis. Interior didesain dengan `material pintar` yang mampu memadukan antara hiburan dan relaksasi.

BMW Vision Next 100 hadir dengan dua modus: Boost dan Ease. Boost membuat pengemudi nyaman dalam berkendara. Mobil akan menunjukkan arah dan kecepatan ideal. Sementara dalam modus Ease, mobil akan berubah menjadi otonomos. Semua fungsi kemudi akan diatur komputer. Pengemudi pun tinggai bersantai.

Dikatakan laman USA Today, mobil konsep ini adalah sedan bergaya coupe sporty. Konsep otonomos dihadirkan karena BMW anggap itu adalah masa depan industri otomotif. Sementara tujuan besar dari proyek ini adalah untuk membangun masa depan.

"Tujuan kami dengan BMW Vision Next 100 adalah untuk mengembangkan skenario masa depan dimana semua orang terlibat di dalamnya. Ada kesempatan baik untuk membuat imajinasi menjadi kenyataan," ujar Adrian van Hooydonk, Head of BMW Group Design.

Selain untuk mobil BMW, perusahaan induk juga membuat visi bagi produk mereka lainnya 100 tahun ke depan, dari mulai MINI, Rolls-Royce, dan BMW Motorrad. Sayang, tidak dijelaskan secara detail bagaimana visi ketiga merek tersebut.