Sukses

Unik, Bodi Nissan Juke Menyala dalam Gelap

Sekujur bodi Juke lantas digambari menggunakan cat hitam dan spidol untuk menciptakan efek poster yang menyala.

Liputan6.com, Tokyo - Juke jadi model Nissan yang desainnya paling funky. Agar tampil beda, brand otomotif asal Jepang itu menyulap agar bodi Juke menyala dalam gelap.

Kreasi tersebut dilakukan oleh Nissan Australia sebagai bentuk keikutsertaannya dalam festival musik dan seni di Melbourne. Dilansir Leftlanenews, sepasang Juke dikelir dengan cat white night (putih).

Sekujur bodi dua mobil itu digambari menggunakan cat hitam dan spidol untuk menciptakan efek poster yang menyala. Sepanjang acara berlangsung para penonton diminta untuk menyoroti bodi mobil dengan cahaya flash dari ponsel mereka agar cat menyerap cahaya.

Salah seorang seniman, Chris Le menggambari Juke dengan tema film serial TV asal Jepang yang populer di Australia pada dekade 1970-an yaitu Monkey Magic. Film ini menceritakan kisah dongeng China yaitu Kera Sakti yang melakukan perjalanan ke Barat.

Adapun seniman lainnya yaitu Josh Mayer dan Josh Brown mengambil tema Snake Hole atau lubang ular. Di sini, bodi Juke seolah dililit oleh ular.

"Kesan awal kami ketika melihat Juke itu memiliki karakteristik seperti ular. Mulai dari grille, lampu depan, hingga aliran siluet bodi langsung terbayang dalam benak kami," kata artis itu.