Sukses

BMW Seri 3 Dikurung Beton Gara-gara Parkir Sembarangan

Para pekerja menempatkan tiga buah blok beton raksasa tepat di seluruh sisi BMW Seri 3.

Liputan6.com, Singapura - Ulah parkir sembarangan yang dilakukan pengemudi mobil mewah kembali membuat repot pengguna jalan lainnya. Kali ini, BMW Seri 3 di Singapura yang parkir sembarangan mengambat pekerjaan konstruksi yang sedang dilakukan tidak jauh dari lokasi.

Tidak jelas seperti apa mobil ini mengganggu jalannya proyek. Namun demikian, ulah parkir sembarangan itu dengan jelas membuat para pekerja konstruksi kesal.

Para pekerja konstruksi yang frustasi kepada sedan asal Jerman itu kemudian mengambil sikap tegas untuk memberi pelajaran kepada si pengemudi. Dilansir Carscoops, para pekerja menempatkan tiga buah blok beton raksasa tepat di seluruh sisi BMW Seri 3 hingga terkurung di lokasi parkir.

Menurut laporan AllSingaporeStuff, pengemudi BMW lantas kebingungan melihat mobilnya terhalang. Ia terpaksa meminta bantuan polisi menyingkirkan barikade beton supaya mobilnya bisa dikeluarkan.

Baik pengemudi BMW maupun pekerja proyek sama-sama melakukan hal yang tidak dibenarkan. Sikap para pekerja proyek dapat dikatakan melebihi batas dan layak menerima hukum ketimbang pengemudi yang parkir sembarangan.