Liputan6.com, Jakarta - Pembalap tim Federal Oil Gresini Moto2, Sam Lowes, saat ini menjadi penguasa sementara Moto2. Dari empat seri yang telah dilakoni, pembalap asal Inggris itu telah mengumpulkan 72 poin.
Meski sedang di atas angin, tidak membuat Federal Oil Gresini Moto2 puas. Pasalnya perjalanan Moto2 masih panjang.
Baca Juga
"Sam memiliki awal yang fantastis, namun kompetisi masih panjang. Jadi kami harus menikmati setiap minggunya, di waktu yang bersamaan kami harus berusaha menggapai target untuk memenangkan balapan," beber Carlo Merlini, Comunication & Marketing Manager Gresini Racing di sela acara gala dinner di Jakarta, Minggu (1/5) malam.
Terbaik
Menurutnya, kompetisi Moto2 sangat kuat, tidak hanya Sam dan Federal Oil yang berpeluang tetapi semua tim juga memiliki peluang yang sama. "Jadi kami harus berusaha keras mendapatkan hasil terbaik dengan harapan saat kembali ke sini November nanti dengan hasil terbaik (gelar juara dunia)," ujarnya.
Calon Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno yang turut hadir malam itu menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Sam Lowes dan Carlo Merlini. Ia juga menjanjikan liburan yang berkesan jika Lowes keluar sebagai juara dunia Moto2.
"Terima kasih kepada Sam dan Carlo atas performa yang luas biasa. Kami berharap dan berdoa semoga tetap kuat dan menjaga performa untuk balapan berikutnya. Jika Anda keluar sebagai juara (Moto2) kami akan mengundang Anda kembali ke Indonesia dan mengajak berlibur ke Bali," janjinya.