Liputan6.com, Jakarta - Empat skuter baru asal Italia yakni Vespa Sprint, Vespa Primavera, Piaggio Liberty, dan Piaggio Medley resmi mendarat di Indonesia. Skuter keluaran Piaggio-Vespa turut ditampilkan dalam pameran Piaggio City yang berlangsung 25-29 Mei di Gandaria City, Jakarta Selatan.
"Vespa sangat disukai karena identik dengan gaya dan jiwa muda sementara Piaggio memenuhi kebutuhan akan skuter yang digunakan untuk berkendara di ibukota. Itulah yang melandasi kami memperkenalkan empat anggota baru Piaggio Indonesia," kata Marco Noto La Diega, Presiden Direktur PT PT Piaggio Indonesia.
Baca Juga
Seluruh model yang dibawa oleh PT PID mengusung tema mesin sama, yaitu i-get (Italian Green Experience Technology) hasil dari filosofi Piaggio Group.
Mesin baru ini bertujuan untuk mengoptimalkan dan meningkatkan performa. Teknologi i-get dilengkapi sistem injeksi elektronik dan tiga katup yang berbeda dari versi sebelumnya. Masing-masing komponen mulai dari knalpot hingga penutup gearbox memiliki saluran udara baru yang lebih halus dan tenang serta meningkatkan daya tahan mesin.
Mesin i-get berkapasitas 155 cc satu silinder 3 katup. Jantung mekanis baru Piaggio-Vespa memiliki output 11,6 Tk pada 7.500 rpm dan torsi 12 Nm pada 5.000 rpm.
"Sesuai dengan karakternya, konsumen Indonesia kini memiliki empat pilihan skuter berbeda untuk jadi kawan di jalan. Setiap skuter memiliki teknologi baru dan desain khas Italia yang unik," kata La Diega.
Berikut harga skuter terbaru Piaggio - Vespa:
Vespa Primavera i-get Rp 36,5 juta
Vespa Sprint i-get Rp 38,5 juta
Piaggio Liberty ABS Rp 35,7 juta
Piaggio Liberty S ABS Rp 36,3 juta
Piaggio Medley ABS Rp 44,2 juta
Piaggio Medley S ABS Rp 44,9 juta.
Seluruh harga yang berlaku adalah on the road Jakarta.