Sukses

Toyota Kantongi 2.600 SPK Sienta

Sejak diperkenalkan di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 April lalu, ribuan unit telah terpesan.

Liputan6.com, Jakarta - Toyota Sienta memikat konsumen nasional. Sejak diperkenalkan di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 April lalu, ribuan unit telah terpesan.

Sama seperti produk-produk terdahulunya, PT Toyota-Astra Motor (TAM) juga menggelar roadshow MPV terbarunya ini. All new Sienta pun hadir di sejumlah Kota besar untuk menyapa publik.

Dikatakan Head Manager Public Relation PT TAM Rouli Sijabat, all new Sienta mendapat respons positif di pasaran.

"Tidak cuma di Jakarta, Sienta juga diterima di beberapa kota besar lainnya. Catatan kami, sampai akhir Juni ini SPK (surat pemesanan kendaraan) sebanyak 2.600 unit. 60 persennya di Jabodetabek," bebernya di Jakarta, Kamis (21/7/2016).

Sebagai informasi, all new Sienta berhadapan dengan Honda Freed. MPV yang diproduksi di dalam negeri ini memiliki dimensi panjang 4.235 mm, lebar 1.695 mm, dan tinggi 1.695 mm serta jarak sumbu roda 2.750 mm.

Di sektor jantung mekanis, Sienta mengandalkan mesin 4-silinder 1.497 cc berkode 2NR-FE Dual-VVTi berkekuatan 107 Tk dengan torsi puncak140 Nm. Sistem transmisi yang disodorkan ada dua, yakni manual 7 percepatan dan otomatis CVT 6 percepatan.

Toyota Sienta hadir dalam 7 tipe, di antaranya E M/T, E CVT, G M/T, G CVT, V M/T, V CVT dan Q CVT. Banderol yang ditetapkan mulai dari Rp 230-295 juta on the road Jakarta. (ian/gst)