Sukses

Mengenal Kereta Setan, Mobil Pertama di Tanah Air

Kereta Setan menjadi mobil pertama di Indonesia. Pemiliknya adalah Sunan Pakubuwono X

Liputan6.com, Jakarta - Jauh sebelum jalanan Indonesia dipadati mobil-mobil berbagai merek, apakah Anda tahu siapa pemilik mobil pertama di negeri ini? Jawabannya adalah Raja Surakarta 1893-1939, Sunan Pakubuwono X.

Singkat cerita, pada 1885 Pakubowono yang ingin terlihat mewah pun mendapatkan informasi sebuah pabrikan otomotif di Jerman akan memproduksi mobil untuk pertama kalinya di dunia.

Ia pun meminta bantuan John C. Potter, masinis kebangsaan Inggris yang bekerja untuk pabrik gula Oemboel di Probolinggo, Jawa Timur. Sang Raja pun meminta Potter untuk membeli mobil bernama Benz Phaeton tersebut yang saat itu berbanderol 10.000 Gulden.

Setelah tiba di Tanah Air, mobil pengganti kereta kuda ini dijuluki sebagai Kereta Setan. Pasalnya, kereta ini bisa berjalan tanpa ditarik kuda. Ingin tahu kelanjutan kisahnya, selangkapnya baca tautan ini.