Sukses

Motor ala Star Wars Lakoni Uji Tes Jalan

Speeder Bike memakai suspensi pneumatik agar menghasilkan efek melayang.

Liputan6.com, Wisconsin - Pekerja di rumah desain Vintage Works di Wisconsin memanfaatkan pengalamannya menggarap properti pendukung dalam film Return of Jedi untuk membangun motor. Hasilnya, sebuah kendaraan roda dua bernama Speeder Bike tercipta.

Namun demikian, Speeder Bike ini tidak seperti dalam sekuel film Star Wars yang berjalan dengan cara melayang. Untuk menghasilkan efek seperti terbang, tim pekerja memasang suspensi pneumatik pada motor tersebut, demikian dikutip Io9.

Rancangan pijakan kaki bentuknya menjulur keluar. Selain itu, desain setang tidak seperti motor pada umumnya yang langsung terhubung pada garpu, melainkan dengan model jepit di bagian fender.

Motor futuristik ini juga memakai sistem suara tersendiri yang memunculkan efek dengungan mirip dengan yang ada di film Return of Jedi. Namun demikian, desain Speeder Bike memiliki kelemahan yaitu larinya yang kurang cepat dan pengendaliannya yang tidak lincah.

Untuk saat ini Vintage Works baru menyelesaikan satu unit Speeder Bike. Tidak disebutkan berapa banyak biaya yang dihabiskan untuk membangun Speeder Bike.

Vintage Works juga telah menguji tunggangan para penjelajah antariksa itu di jalan umum. Penggemar Star Wars pastinya berangan untuk memakai Speeder Bike sebagai kendaraan komuter, dan itu tampaknya masih belum bisa terealisasi oleh Vintage Works.