Liputan6.com, Monte Carlo - Musim panas akan berakhir dalam beberapa pekan ke depan. Situasi ini tampaknya dimanfaatkan dengan maksimal oleh pembalap tim Red Bull, Daniel Ricciardo.
Ricciardo tertangkap kamera di Monaco sedang joyride menggunakan McLaren 675 LT. Kesempatan langka menikmati supercar ia lakukan di sela-sela jeda balapan antara GP Jerman dan GP Belgia.
Mobil-mobil dengan performa fantastis memang tidak asing bagi Ricciardo, selain tentunya RB12 besutannya di balap F1. Pembalap asal Australia ini di luar kesibukannya sebagai pembalap Formula 1, juga bertugas menguji AM-RB001 di sirkuit.
Advertisement
Baca Juga
Hypercar ini ialah hasil pengembangan Red Bull bersama Aston Martin. Namun demikian, Ricciardo belum berkesempatan mengujinya di jalan raya seperti halnya joyride dengan 675 LT.
Sebagaimana dikutip Autogespot, ikatan kontrak antara Ricciardo dengan Red Bull memang tidak mewajibkannya menguji AM-RB001 di jalan raya, terutama ketika waktu liburan. Dengan begini, Ricciardo bisa memuaskan hasrat menggeber supercar asal Inggris miliknya sendiri.
Sebagaimana diketahui, McLaren 675LT mengusung mesin M838TL V8 twin turbocharged dengan output 666 Tk dan torsi 700 Nm. Model ini dikembangkan McLaren dengan inspirasi dari F1 GTR Longtail yang mengadopsi material serat karbon, sehingga meningkatkan downforce 40 persen.