Sukses

Aksesori dan Apparel MINI Laris Manis

MINI @ Senayan City sebagai pop-up store MINI resmi beroperasi.

Liputan6.com, Jakarta - MINI @ Senayan City sebagai pop-up store MINI resmi beroperasi. Berada di lantai dasar Senayan City, mini showroom ini lebih fokus dalam penjualan ragam aksesori dan apparel.

President Director PT Maxindo International Nusantara Indah (dealer resmi MINI) Joe Surya mengatakan, aksesori merupakan point of sales daripada MINI. Aksesori menjadi backbone bisnis MINI di Indonesia.

"Ini merupakan karakteristik dari pengguna MINI. Mereka ingin mempunyai khas masing-masing dan ingin punya konsep yang beda dengan MINI yang lain," paparnya di Senayan City, Selasa (18/10/2016).

Di tempat ini ragam aksesori MINI, seperti rumah kaca spion, door sill plates, dan juga apparel berupa t-shirt, sweater, tas topi kacamata, dan lain-lain bisa Anda temui.

Harganya pun beragam, mulai dari puluhan ribu hingga jutaan rupiah. Yang pasti, item yang ditawarkan didatangkan langsung dari Jerman.

Soal pemasangan aksesori, Joe menyebut bisa dilayani di dealernya. "Untuk pemasangan bisa dilakukan di bengkel kami di Pondok Indah," tandasnya.

Video Terkini