Sukses

Mengintip Jeroan Lamborghini Huracan Terbuas

Tahun depan, akan ada Lamborghini Huracan Performante yang diklaim akan lebih ganas dari pendahulunya.

Liputan6.com, Sant'Agata Bolognese - Lamborghini Huracan adalah supercar dengan kecepatan tinggi. Namun pembuatnya sepertinya belum puas. Sebab depan akan ada Huracan bertenaga lebih buas.

Hal ini diketahui setelah Lamborghini mendaftar nama `Huracan Performante` di Kantor Paten Eropa, beberapa waktu lalu. Hampir dapat dipastikan bahwa model ini adalah versi lebih buas dari Huracan, dan akan diperkenalkan pada pertengahan 2017.

Laman autocar.co.uk menyebut, model ini akan dibangun khusus untuk di trek balap, dan akan debut di ajang otomotif tahunan Geneva Motor Show, Maret tahun depan.

Sebelumnya, model ini pernah tertangkap kamera saat melakukan uji jalan. Huracan Performante saat itu dilapisi oleh kamuflase berupa stiker Berker Carbuon.

Informasi awal menyebutkan bahwa model ini akan memiliki panel body ultra ringan, dan akan menggunakan material serat karbon untuk bagian rangka. Model ini akan lebih ringan dari model standar yang ada, yaitu 1.422 kg.

Terlihat pada gambar, bentuk mobil secara keseluruhan lebih rendah, tetapi lebih ganas karena dilengkapi dengan sayap belakang besar. Terdapat pula intake yang beda dengan versi standar, serta juga sistem pembuangannya.

Supercar bermesin tengah ini dikatakan akan menggendong mesin V10 5,2 liter yang telah menggunakan teknologi injeksi. Akan ada pula penggunaan peningkatan performa lain, sehingga tenaganya lebih besar dari yang standar, yaitu 609 Tk.

Sebagai informasi tambahan, Lamborghini Huracan masuk ke Indonesia pada September dua tahun lalu. Saat diluncurkan, mobil ini dibanderol hingga Rp 8,8 miliar.