Sukses

Kawasaki Luncurkan Ninja 650 Terbaru, Harganya Rp 164,9 Juta

PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) resmi memperkenalkan Kawasaki Ninja 650 model tahun 2017 di IMOS 2016.

Liputan6.com, Jakarta - PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) resmi memperkenalkan Kawasaki Ninja 650 model tahun 2017 di ajang otomotif Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016 di JCC, Jakarta, Rabu (2/11/2016).

Sepeda motor full fairing ini dibanderol dengan harga Rp 164,9 juta on the road (OTR) Jabodetabekser untuk varian standar, sementara yang special edition dihargai sebesar Rp 166,9 juta, juga OTR Jabodetabekser.

Sucipto Wijono, Line Head Research Development & Desain Marketing Division PT KMI, menjelaskan lebih jauh soal produk ini. Ia mengatakan bahwa ada beberapa perubahan dibanding versi terdahulu.

Yang pertama adalah soal desain body. Di desain langsung oleh Kawasaki Jepang, motor ini memiliki unsur-unsur yang punya karakter tajam lebih kuat dibanding model yang eksis saat ini. Ada pula perubahan lain yang bisa dilihat pada foto di atas.

"Perubahan yang ada di produk ini adalah tralis baja menggunakan metode terbaru, swingarm aluminium yang membuat bobot maksimal jadi 193 kg, lebih ringan 19 kg dari produk sebelumnya," ujar Sucipto di hadapan puluhan wartawan dan pengunjung.

Pembaruan lain ada di bagian panel instrumen. Sucipto menjelaskan bahwa di bagian ini sudah terdapat gear indicator baru, jarum yang menyala lebih terang, serta indikator yang menyala saat perpindahan gigi harus dilakukan.

Yang tidak berubah hanyalah bagian mesin. New Ninja 650 masih menggendong mesin lawas. Meski demikian mesin ini telah memenuhi standar Euro 4. "Efisiensinya juga naik delapan persen dibanding versi terkini," Sucipto mengklaim.

New Kawasaki Ninja 650 versi standar akan mulai dikirim ke rumah konsumen pada Desember nanti, sementara versi spesialnya baru bisa dikirim Februari tahun depan.

Video Terkini