Sukses

Aksi Jorge Lorenzo Ngebut Pakai Mobil F1, Kesulitan?

Ia menggunakan Mercedes W05 Hybrid yang digunakan Lewis Hamilton dan Nico Rosberg pada musim 2014.

Liputan6.com, Jakarta Jorge Lorenzo menjadi salah satu pembalap bintang di MotoGP. Di sela kesibukan menyambut musim balap tahun depan, pembalap Spanyol ini mendapat kesempatan menjajal mobil Formula One (F1) di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Kesempatan ini menurut Lorenzo bak mimpi yang menjadi nyata. Ia menggunakan Mercedes W05 Hybrid yang digunakan Lewis Hamilton dan Nico Rosberg pada musim 2014.

"Saya selalu memimpikan mengendarai mobil Formula One, dan akhirnya mimpi itu terwujud," kata dia.

Sebelum turun langsung ke sirkuit, mantan pembalap Yamaha Movistar tersebut harus menggunakan simulasi untuk mengetahui aturan main, misalnya bagaimana masuk tikungan dan melakukan pengereman.

"Mengendarai motor itu sama seperti halnya manusia berjalan bagi saya, tapi mengemudikan mobil merupakan sesuatu yang baru," Lorenzo menambahkan.

Waktunya pun tiba, Lorenzo kini duduk di kokpit dan siap memacu jet darat. Di sini, ia menemukan perbedaan yang signifikan antara balap motor dan mobil di sirkuit. Terlebih ketika di tikungan.

"Pada tikungan ketiga yang merupakan tikungan lambat. Motor biasanya menggunakan gigi 1, sementara mobil pakai gigi 3. Tak bisa dipercaya, apa yang harusnya menjadi tikungan cepat pada motor tapi lambat bagi mobil," paparnya.

Nah, bagi Anda yang penasaran dengan aksi Lorenzo tersebut, berikut ada videonya yang sengaja dibuat oleh Mercedes dan Monster Energy: