Sukses

Mazda MX-5 Ini Bertenaga Super, Apa Rahasianya?

Roadster yang awalnya memiliki mesin kecil yaitu Mazda MX-5 kini menggunakan mesin V8.

Liputan6.com, Jakarta - Konsep modifikasi Sleeper memang selalu menyajikan sesuatu hal yang menarik. Baru baru ini, ada tuner yang memodifikasi sebuah roadster mungil dengan menggunakan mesin besar. Roadster yang awalnya memiliki mesin kecil yaitu Mazda MX-5 kini menggunakan mesin V8.

Tuner asal Amerika serikat yaitu Flyin Miata membenamkan mesin LS3 V8 berkapasitas 6.200 cc. Mesin besar tersebut memiliki tenaga puncak 525 Tk.

Sejatinya mesin big-block ini merupakan basis mesin yang digunakan pada Chevrolet Corvette untuk tahun produksi 2008. Mesin standar ini memiliki tenaga 430 Tk . Namun untuk mesin yang digunakan pada MX-5 ini sudah dilakukan beberapa ubahan. Demikian seperti dikutip dari Carvaganza.

Tak hanya membenamkan mesin buas saja, untuk mengimbangi gelontoran tenaganya yang besar, tuner ini menyematkan transmisi baru juga. Transmisi Tremec T56 Magnum Gearbox 6-kecepatan pun dipercayakan.

Membenamkan mesin lebih besar di dalam tubuh mungil Mazda MX-5 bukan perkara mudah. Flyin Miata mengatakan banyak melakukan penyesuaian agar mobil tetap nyaman dan stabil saat dikendarai.

Salah satu penyesuaian lain yang dilakukan adalah bagian suspensi, rem, hingga ban diganti agar bisa menjaga kestabilan mobil saat dikemudikan.

Salah satu hal yang membuat mobil ini layak disebut dengan Sleeper adalah bodi eksteriornya yang masih sangat standar. Ubahan yang mecolok pada mobil berkelir putih ini hanyalah velg berdiameter besar.