Sukses

Solusi Otomotif: Tapak Ban Depan Lebih Tipis, Pertanda Apa?

Ada salah satu ban Toyota Avanza yang tapaknya lebih gundul dibandingkan yang lain, kenapa dan apa solusinya?

Pak haji, saya pengguna Toyota Avanza. Yang mau saya tanyakan kenapa ban depan kok kembangannya lebih tipis terutama yang sebelah kanan. Padahal ban belakang kembangannya masih bagus. Kenapa bisa terjadi seperti itu ya? Untuk Toyota Avanza, berapa sih batas aman ukuran ban kalau modifikasi, sehingga bantingannya tidak terlalu keras dan masih nyaman. Tolong solusinya suhu. Trims. -Ahmad- 

Liputan6.com, Jakarta - Terima kasih atas pertanyaannya Pak Ahmad Ibo di Jakarta

Mengenai Toyota Avanza ban depannya mengalami keausan (tipis tidak rata terutama sebelah kanan) terjadi karena sejumlah faktor, antara lain :

1. Tekanan angin tidak sesuai standar yang ditentukan (gembos atau terlalu keras) hal ini juga dapat menyebakan keausan tidak merata pada tapak ban bila digunakan dalam waktu yang lama. Lakukan pemeriksaan tekanan angin pada ban secara rutin.

2. FWA (Front Wheel Aligment) yang gampang spooring-nya kurang pas biasanya ada tandanya saat Mas Ibo berkendara mobil terasa narik ke kiri atau ke kanan. Bila mengalami gejala ini segera lakukan spooring karena hal ini juga dapat menyebabkan ban makan sebelah atau keausan tidak merata.

3. Shock absorber-nya bocor atau sudah lemah, bisa dilakukan pemeriksaan sendiri dengan melihat bagian shock absorber depan Toyota Avanza apakah ada oli yang rembes di shock absorber (kalau ada berarti bocor shock-nya) hal ini juga dapat menyebabkan keausan ban tidak rata.

Shock absorber juga bisa dilakukan pemeriksaan sendiri dengan mengayun bodi di atas roda dan shock absorber bagian atasnya apabila ditekan ke bawah kemudian dilepas hasil dari ayunan bodi mobil terasa ringan dan mengayun ayun ini juga menunjukkan shock absorber-nya lemah.

Bila hal di atas ada kelainan maka segera lakukan penggantian shock absorber.

4. Kalau mengikuti buku servis perawatan berkala ada item yang harus dilakukan, yakni rotasi ban jadi keausan ban bisa merata baik bagian depan maupun ban belakangnya. Mas Ibo ikuti saja buku servis perawatan berkalanya.

Pertanyaan kedua mengenai modifikasi penggantian ban kalau Mas Ibo mau melakukan penggantian velg beserta ban yang lebih besar pasti akan berdampak kurang nyaman saat berkendara. Banyak komponen yang harus disesuaikan juga untuk mendukung modifikasi misal (shock absorber & rem), yang umum dilakukan teman-teman yang sudah modifikasi ban adalah naik dua tingkat misal dari ring 14 menjadi ring 16 atau ring 17.

Modifikasi ini juga sudah sangat mengurangi kenyamanan dan keamanan dalam berkedara Avanza tetapi menambah tongkrongan makin kecee.

Semoga jawaban saya bisa membatu pemeriksaan toyota avanza Mas Ibo dan semakin nyaman dan aman menggunakan Toyota Avanza.

Terima Kasih

H Agus Mustafa