Sukses

Unggul Mana, Yamaha R15, Suzuki GSX-R150, atau Honda CBR150R?

Siapa yang lebih unggul? Mari kita bandingkan spesifikasi dan fitur yang dijanjikan ketiga motor ini.

Liputan6.com, Jakarta - Yamaha YZF-R15 resmi bersolek. Motor sport 150 cc ini mendapat sejumlah ubahan pada sektor eksterior dan penambahan fitur.

Tangki bensinnya dibuat menyerupai model R6, peningkatan aerodinamika, serta ubahan pada desain knalpot. Tak ketinggalan, lampu depan all new Yamaha sudah LED, sementara speedometer-nya full digital.

Penyegaran ini tentu saja diharapkan pabrikan berlogo garpu tala itu mampu membuat R15 lebih dilirik ketimbang lawannya.

Mengacu data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) pasar motor sport capai 730.461 unit sepanjang Januari-Desember 2016. Motor sport 150 cc berkontribusi sebesar 532.971 unit.

Berbicara angka, Yamaha R15 memang unggul dengan perolehan 55.571 unit, tapi bila dibedah dari spesifikasi dan fitur? Apakah lebih baik dari lawannya? Berikut uraiannya:

Honda CBR150R

Astra Honda Motor (AHM) cuma merebut pasar dengan menghadirkan dua versi CBR150R, satu yang telanjang (Streetfire) dan fairing. Tentu saja, model fairing yang berhadapan langsung dengan Yamaha YZF-150.

Menyinggung soal jantung mekanis, Honda membenamkan mesin 4 langkah, DOHC, 4 katup, berkapasitas 149 cc berpendingin cairan. Disandingkan dengan transmisi manual 6-percepatan untuk menyalurkan tenaga dari mesin ke roda belakang, motor ini menjanjikan tenaga 16,8 Tk pada 9.000 rom dan torsi 13,7 Nm pada 7.000 rpm.

Honda CBR150R menerapkan truss diamond frame, yang diklaim memberikan rigidity dan fleksibilitas yang seimbang. Kemudian, seat rail dan pivot plat dirancang untuk membuat karakternya lebih sporti.

Tak ketinggalan, lampu depan CBR 150R sudah menggunakan LED. Kemudian, speedometernya juga sudah full digital.

Suzuki GSX-R150

Suzuki Indomobil Sales (SIS) divisi roda dua bangkit kembali dengan memperkenalkan GSX-R150 di Indonesia Motorcycle Show (IMoS) 2016 lalu. Sama seperti Honda, motor ini juga tersedia dalam versi fairing dan naked (GSX-S 150).

Versi fairing, yakni GSX-R150 tentu dilengkapi dengan seabrek fitur unggulan untuk mengimbangi kompetitornya yang sudah mapan di kelas motor sport 150 cc.

Untuk mesinnya, Suzuki mengandalkan mesin berpendingin cairan, empat langkah, DOHC, 4 katup, satu silinder berkubikasi 147,3 cc yang mampu semburkan tenaga 18,9 Tk pada 10.500 rpm dan torsi 14 Nm pada 9.000 rpm.

Tenaga dari mesin disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual enam percepatan.

Suzuki GSX-R 150 juga punya lampu utama LED dan speedometer full digital. Bahkan Suzuki membekali motor ini dengan fitur keyless key. Sehingga Anda tak perlu memiliki anak kunci untuk menghidupkan motor.

Lalu, siapa yang lebih unggul? Mari kita bandingkan spesifikasi dan fitur yang dijanjikan ketiga motor ini:

 

Video Terkini