Sukses

Mirip Elmo, Furrari Berlapis Bulu

Modifikasi nyeleneh ini diterapkan pada Audi Cabriolet lansiran 1990.

Liputan6.com, Jakarta - Modifikasi kerap dilakukan para pecinta otomotif agar memberikan kesan berbeda saat berada di jalanan. Berbagai desain ekstrim hingga elegan menjadi pilihan.

Namun ada cara cukup nyeleneh yang dilakukan seorang pemilik mobil sedan Audi Cabriolet lansiran 1990. Di mana seluruh eksterior mobil tersebut dibalut dengan bahan berbulu berkelir merah.

Sontak saja, orang yang melihat mobil ini justru menyebutnya mirip tokoh kartun Elmo.

Lucunya, warna merah yang ada pada mobil ini disebut mirip sebuah Ferrari, namun sang pemilik mobil tersebut menyebutnya 'Furrari'. Demikian dilansir Carscoops, Rabu (17/7/2017).

Mobil ini memang tak lepas dari kritikan, pasalnya, kombinasi warna terlihat tak seragam. Lihat saja, roda kemudi dan ban pintu yang dibalut warna emas.

Selain itu, kondisi cuaca yang tak menentu tentu saja membuat Furrari berbulu dikhawatirkan mudah kotor, baik karena debu ataupun hujan.

 

 

Â