Sukses

Honda: Ada Kemungkinan Kami Main Trail 150 Cc

Apakan benar Honda sedang mengembangkan motor trail 150 cc?

Liputan6.com, Surabaya - Beberapa waktu lalu santer terdengar kabar bahwa PT Astra Honda Motor tengah bersiap mengembangkan sepeda motor trail 150 cc. Beberapa media otomotif bahkan menyebut kalau motor ini sedang diuji di Plan 2 mereka.

Disebutkan lebih jauh, motor trail ini akan menggunakan mesin 150 cc yang sudah ada pada model sebelumnya seperti Verza dan Megapro, namun dengan torsi yang lebih buas. Bahkan ada yang menyebut model ini rilis pada semester dua nanti.

Liputan6.com mencoba mengkonfirmasi itu langsung ke salah satu pejabat teras PT AHM. Apa jawaban mereka?

"Kemungkinan untuk bermain di pasar motor trail 150 cc masih ada. Sebab kalau bicara kemungkinan, semua kan mungkin," ujar Direktur Pemasaran AHM, Thomas Wijaya, di sela acara Astra Honda Safety Ricing Instructor Competition (AH-SRIC) 2017 yang dihelat di Sidoarjo dan Surabaya, Jawa Timur, beberapa waktu yang lalu.

Menurutnya, sampai saat ini apa yang telah dilakukan penguasa pasar roda dua Indonesia itu baru sebatas "mempelajari" pasarnya. Thomas mencontohkan dengan CRF250 Rally yang baru saja mereka luncurkan, awal Februari lalu.

"Kami terus mempelajari pasarnya. Sejauh ini CRF250 banyak yang minat. Ada 450 orang peminat sejak diluncurkan," sambungnya.

Jika isu ini benar, maka motor trail entry level Honda dipastikan bakal jadi penantang serius model-model yang sebelumnya telah ada seperti Kawasaki KLX 150 ataupun Viar Cross X 150.

Di tingkatan global, Honda sebetulnya sudah punya trail 150 cc dengan nama CRF150F. Ini adalah motor yang pertama dirilis pada 2003 dan jadi suksesor Honda XR series. Sejak meluncur, motor ini telah beberapa kali mendapat ubahan.