Sukses

Mercedes-AMG Siapkan G63 dan G65 Edisi Khusus

Dua SUV berperforma tinggi akan semakin istimewa dengan kehadiran Exclusive Editions.

Liputan6.com, Jakarta - Mercedes-AMG mengumumkan untuk memamerkan G63 dan G65 Exclusive Editions di ajang Frankfurt Motor Show mendatang. SUV berperforma tinggi tersebut akan memiliki desain eksterior khusus dengan cat AMG Monza grey magno.

Pembeda lainnya adalah stainless steel skid plates, dan AMG racing stripes, pelek 21 inci berbahan alloy dengan warna matte black (untuk G63) atau ceramic polished (untuk G65).

Dilansir Carscoops, bagian kabin dilengkapi designo Exclusive package yang meliputi jok kulit AMG sport dua warna yang senada dengan dasbor kulit two-tone. Konsumen dapat memilih kombinasi warna yang diinginkan, dan semuanya akan mendapatkan aksen berlian pada bagian jok dan pintu.

Fitur penting lainnya adalah jok yang dilengkapi dengan pemanas dan ventilasi, serta motif serat karbon pada bagian trim.

Seperti model standarnya, G63 dilengkapi mesin 5,5 liter twin turbo V8 yang menghasilkan tenaga 563 Tk dengan torsi 760 Nm. Sedangkan G65 mengadopsi mesin 6,0 liter twin-turbo yang menghasilkan 621 Tk dengan torsi 1.000 Nm.

Di Jerman, G63 Exclusive Edition ditawarkan mulai dari $193.458 (Rp 2,5 miliar) dan G65 Exclusive Edition ditawarkan mulai dari $341,150 Rp(4,5 miliar).

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

Intip Sosok Mobil Mewah Kado Ultah Dul ke-17

Berulang tahun ke-17 merupakan momen yang sangat istimewa, seringkali momen ini disebut sebagai sweet seventeen. Bagi pehobi otomotif maka ini menjadi umur spesial karena sudah legal untuk mengendarai kendaraan di jalan raya selepas memperoleh SIM.

Ahmad Abdul Qadir Jaelani merayakan ulang tahun ke-17 beberapa waktu lalu, kado yang didapatkannya tidak tanggung-tanggung, sebuah Mercedes-Benz GLA 200. Disitat dari laman resmi Mercedes-Benz Indonesia, GLA 200 AMG Line dibanderol seharga Rp 739 juta off the road.

Crossover dari Jerman itu memiliki karakteristik berkendara yang lincah dan menyenangkan. GLAS 200 AMG Line mengadopsi mesin 1,6 liter yang sanggup memuntahkan tenaga 154 Tk pada 5.300 rpm dengan torsi puncak 250 Nm pada 1.200 - 4.000 rpm. Tenaga dari mesin disalurkan ke roda depan melalui transmisi otomatis 7-percepatan.