Sukses

Audi A7 Sportback, The Magnificent Seven

Senjata baru asal Ingolstadt memiliki desain baru yang menggoda dengan fitur modern.

Liputan6.com, Ingolstadt Setelah mengundang rasa penasaran para petrol head melalui teaser yang diunggah beberapa waktu lalu, Audi kini memperkenalkan A7 Sportback yang mengadopsi gabungan desain sebuah grand tourer dengan model Saloon dan Avant milik Audi.

Desain eksteriornya merupakan penggambaran dan bahasa desain terbaru yang pertama kali diadopsi oleh Audi A8. Karakter desain tersebut adalah permukaan yang besar, lekukan tajam, dan garis atletis.

Wajahnya disemati Singleframe gril, yang lebih lebar dan rendah dibanding Audi A8. Sistem penerangan menggunakan HD Matrix LED headlight dipadu Audi laser light. Bagian buritan disemati spoiler yang aktif secara otomatis pada kecepatan 120 km/ jam. Fitur unik pada bagian buritan adalah garis lampu dengan 13 garis vertikal yang dapat memainkan animasi lampu.

Bagian kabin dilengkapi teknologi mewah dan terbaru. Berbagai kelengkapan bisa disemati sesuai dengan pemesanan, seperti Audi virtual cockpit, head-up display, maupun sistem hiburan lansiran Bang & Olufsen.

Interior dibalut dengan kulit Valcona, teknologi voice control akan mempermudah pengemudi untuk melakukan pengaturan sistem pada mobil, dan lambu ambient di sektor interior menambahkan kesan eksklusif.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Kecerdasan Buatan

A7 dilengkapi dengan sistem pendukung mengemudi berkat teknologi kecerdasan buatan. Berkolaborasi dengan berbagai sensor dan kamera, A7 dapat masuk maupun keluar parkir secara otomatis. Teknologi lainnya adalah adaptive cruise control.

Dilansir Carscoops, A7 akan ditawarkan dengan mesin 3,0 liter turbocharger TFSI V6 yang menghasilkan tenaga 335 Tk dengan torsi puncak 500 Nm. Tenaga dari mesin terselurkan ke semua roda melalui transmisi otomatis S tronic 7-percepatan. Klaim akselerasi 0-100 km/jam membutuhkan waktu 5,3 detik dengan kecepatan puncak 250 km/jam.

Fitur lainnya yang akan memanjakan pencinta kecepatan adalah 'sporty ratio' di lingkar kemudi yang membuat pengemudi lebih merasakan roda depan. Dan teknologi dynamic-all-wheel steering akan membelokkan roda belakang sebesar 5 derajat. Audi A7 Sportback akan dijual di Jerman mulai Februari mendatang dengan harga mulai dari €67.800 (setara Rp 1 miliar).