Sukses

Inilah Wujud All New Toyota Rush, Simak Spesifikasinya

Sebelum diluncurkan secara resmi oleh PT Toyota Astra Motor, brosur all new Toyota Rush sudah beredar di sosial media.

Liputan6.com, Jakarta PT Toyota Astra Motor (TAM), bakal menghadirkan perubahan total pada model LSUV andalannya, yaitu all new Toyota Rush. Rencananya TAM akan memperkenalkan all new Toyota Rush nanti siang di Jakarta kepada awak media.

Sebelum resmi diluncurkan, berbagai gambar dari sosok LSUV andalan Toyota tersebut sudah beredar. Gambar yang terakhir beredar di sosial media adalah brosur dari all new Toyota Rush. Berdasarkan dari brosur tersebut, all new Toyota Rush ditawarkan dalam dua varian, yaitu G dan TRD Sportivo.

Untuk semua varian, mesinnya mengadopsi teknologi dual VVT-i, headlamp disematkan fitur LED, untuk menyalakan mesin menggunakan start/stop button, dan juga terdapat kamera parkir.

Pada varian tertinggi (TRD Sportivo) mendapatkan tambahan desain khusus pada panel instrumen, soft touch dashboard, dan juga eksterior terlihat lebih agresif.

Tidak disebutkan spefikasi mesin dan juga pilihan transmisi yang ditawarkan. Namun, semua informasi lengkap mengenai Toyota Rush akan kami sajikan setelah TAM resmi meluncurkannya nanti siang. Tunggu tautan selanjutnya dari Liputan6.com

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

 

2 dari 2 halaman

Begini Penampakan Samping All New Toyota Rush, Mirip Calya?

Untuk terus menyegarkan pasar low SUV, PT Toyota Astra Motor (TAM), bakal meluncurkan satu model andalannya, all new Toyota Rush. Rencananya, model ini bakal mengaspal secara resmi pekan depan, Kamis (23/11/2017).

Sebelum resmi diluncurkan, ternyata model baru Toyota Rush ini sudah banyak bocor di dunia maya. Setelah sebelumnya Liputan6.com sudah membahas wajah baru Toyota Rush, kini bagian samping dari Toyota Rush anyar ini terlihat jelas tanpa kamuflase.

Dilihat dari bagian samping, model ini lebih sporty dari generasi sebelumnya. Dengan garis tegas dari depan hingga buritan, membuat mobil ini terlihat lebih gagah menunjukkan karakter sebuah SUV kecil.

Untuk bagian belakang samping, juga berubah total mulai dari lampu belakang yang lebih pipih, ditambahkan antena model sirip hiu, serta bumper yang menambah kesan tangguhnya sebuah SUV.

Namun, belum diketahui mesin apa yang digunakan oleh all new Toyota Rush ini. Begitu pula dengan fitur-fitur yang diadopsi oleh model baru ini. Tapi yang pasti, kehadiran model baru Toyota Rush ini bisa menjadi genderang perang bagi pemain lain di kelas LSUV.

Video Terkini